Soloraya
Jumat, 1 April 2016 - 14:25 WIB

KENDARAAN DINAS : Mantri Pengairan Karanganyar Dapat Sepeda Motor Baru

Redaksi Solopos.com  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Sepeda motor baru bagi petugas pengairan di Karanganyar diparkir di Kantor DPU Karanganyar, pekan lalu. Pengadaan kendaraan operasional tersebut menggunakan APBD 2016.(Kurniawan/JIBI/Solopos)

Kendaraan dinas berupa sepeda motor Yamaha Byson akan diberikan kepada para mantri pengairan di Karanganyar.

Solopos.com, KARANGANYAR – Pemkab Karanganyar membeli 19 sepeda motor Yamaha Byson, dan tiga unit Yamaha Mio Soul menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2016.

Advertisement

Kendaraan tersebut diperuntukkan para mantri pengairan untuk mendukung operasional di lapangan. Kendaraan-kendaraan tersebut akan dibagikan kepada mantri pengairan, Senin (4/4/2016) mendatang.

Penjelasan itu disampaikan Kepala Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Karanganyar, Edhy Sriyatno, saat ditemui solopos.com di kantornya, Jumat (1/4/2016). Saat ini kendaraan tersebut diparkir di kantor DPU.

Advertisement

Penjelasan itu disampaikan Kepala Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Karanganyar, Edhy Sriyatno, saat ditemui solopos.com di kantornya, Jumat (1/4/2016). Saat ini kendaraan tersebut diparkir di kantor DPU.

“Sudah datang sejak pekan lalu. Tapi saya kan menunggu STNK [Surat Tanda Nomor Kendaraan]. Hari ini [kemarin] STNK sudah turun, kendaraan saya bagikan pekan depan,” kata dia.

Edhy menjelaskan kendaraan operasional mantri pengairan sudah diserahkan secara simbolis oleh Bupati beberapa hari lalu. Penyarahan simbolis dilakukan saat pembinaan pegawai di kantor DPU.

Advertisement

Edhy menerangkan mantri pengairan bertugas mengatur distribusi air di daerah irigasi. Keberadaan mereka sangat strategis pada musim kemarau, di mana ketersediaan air minimalis.

Selama ini mantri pengairan bertugas menggunakan kendaraan pribadi masing-masing. “Selain dapat kendaraan operasional, juga disediakan biaya operasionalnya,” tambah Edhy.

Disinggung mekanisme pengadaan kendaraan operasional mantri pengairan, Edhy mengatakan, melalui e-catalog Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP).

Advertisement

“Harga satu sepeda motor Yamaha Byson Rp22 juta. Kami beli via e-catalog karena sudah masuk daftar. Harapannya supaya lebih murah. Maksunya, tidak melalui jasa kontraktor,” kata dia.

Terpisah, Wakil Ketua Komisi B DPRD Karanganyar, Darwanto, saat dihubungi solopos.com melalui ponsel mengatakan tujuan pengadaan kendaraan operasional tersebut layak diapresiasi.
Dia berharap keberadaan kendaraan operasional bisa memacu kinerja para mantri pengairan.

“Kami berharap kinerja para petugas pengairan ini bisa benar-benar meningkat,” tutur dia.

Advertisement

Politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) tersebut mengakui keberadaan petugas pengairan di kecamatan sangat penting. Mereka bertugas mengatur distribusi air ke lahan pertanian warga.

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif