Sport
Minggu, 20 Maret 2016 - 14:21 WIB

FORMULA ONE 2016 : Duo Mercedes Puncaki GP Australia, Rekan Rio Haryanto Finish Terakhir

Redaksi Solopos.com  /  Adib Muttaqin Asfar  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Hasil akhir GP F1 Australia di Sirkuit Albert Park, Minggu (20/3/2016). (Istimewa/@F1)

Formula One 2016 kembali didominasi Mercedes. Di GP Australia, rekan Rio Haryanto, Pascal Wehrlein, mengakhiri balapan di posisi 16.

Solopos.com, MELBOURNE — Nico Rosberg (Mercedes) akhirnya memenangi GP F1 Australia dengan mencatatkan waktu tercepat yaitu 1 jam 48 menit 15,565 detik. Sementara itu posisi kedua dan ketiga ditempati Lewis Hamilton (Mercedes), dan Sebastian Vettel (Ferrari).

Advertisement

Persaingan ketat ditunjukkan Hamilton dan Vettel yang berebut posisi kedua. Vettel terus menempel ketat, khususnya di lap 53. Sayangnya, di lap 56, Vettel kehilangan kontrol di tikungan dan membiarkan Hamilton kembali menjauh. “Sorry guys,” ucap Vettel kepada tim Ferrari sesaat setelah kejadian itu seperti dikutip @F1.

Sebelumnya, pertarungan sengit terjadi antara Daniel Ricciardo (Red Bull) dan Felipe Massa (William) untuk merebut posisi 4. Ricciardo berhasil menyodok ke urutan 4 setelah terlibat adu sprint.

Hasil memuaskan juga diraih pembalap Haas, Romain Grosjean, yang mobilnya sempat tertabrak mobil Rio Haryanto di sesi free practice III, Sabtu (19/3/2016). Grosjean merebut posisi 6 dan menutup kegagalan setimnya, Gutierrez, yang harus out setelah tertabrak oleh mobil Fernando Alonso (McLaren).

Advertisement

Sementara itu, rekan setim Rio Haryanto, harus puas di urutan paling buncit dari 16 pembalap yang bisa menyelesaikan balapan hingga finish. Dengan demikian, Manor Racing masih belum mampu memperbaiki posisi mereka dibandingkan di GP Australia tahun lalu.

“Great job Pascal. Home and dry in his first GP. P16. Sorry we didn’t get to see Rio at the flag [Kerja bagus Pascal. Berhasil menyelesaikan balapan di GP pertamanya, P16. Maaf tidak ada Rio di garis finish],” tulis Manor di akun @ManorRacing.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif