Soloraya
Minggu, 14 Februari 2016 - 21:27 WIB

KECELAKAAN SRAGEN : 2 Motor Bertabrakan, 2 Orang Terluka

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi kecelakaan. (JIBI/Solopos/Dok.)

Kecelakaan Sragen terjadi di ruas jalan raya Solo-Sragen KM 7.

Solopos.com, SRAGEN–Kecelakaan lalu lintas terjadi di jalan raya Solo-Sragen KM 7-8, tepatnya di sebelah barat Pondok Padi Dukuh Sukorejo RT 022, Desa Duyungan, Sidoharjo, Sragen, Minggu (14/2/2016) sore. Motor Yamaha Yupiter berpelat nomor AD 3249 ZY bertabrakan dengan motor Honda Beat berpelat nomor AE 4308 KR. Akibatnya, dua pengendara mengalami luka-luka.

Advertisement

Peristiwa itu berawal saat Wahyu Saputra, 20, warga RT 007/RW 002, Dukuh/Desa Singopadu, Sidoharjo mengendarai motor Yamaha Yupiter warna putih. Wahyu berjalan dari arah Solo ke Sragen. Sesampainya di dekat Rumah Makan Pondok Padi, Wahyu bermaksud mendahului mobil di depannya. Dia membanting stang ke kanan. Di saat yang bersamaan, Didik Rega Buana, 22, warga Panularan RT 004, Laweyan, Solo mengendarai motor Honda Beat warna putih dari arah yang berlawanan.

Jarak mereka terlalu dekat, Wahyu dan Didik tak mampu mengendalikan motor. Akhirnya mereka bertabrakan. Mereka terpental dari motornya. Kedua motor ringsek tak berbentuk. Wahyu mengalami luka bagian jari kelingking kanan dan pinggul tak bisa digerakan. Sementara Didik mengalami luka pada pelipis kiri, pergelangan tangan kanan nyeri, dan alat kelamin sobek.

Kanit Laka Satuan Lalu Lintas Polres Sragen Iptu Sudarmaji mewakili Kapolres Sragen AKBP Ari Wibowo kepada Solopos.com, Minggu malam, mengatakan tim Satlantas dari Pos Lantas Bulu langsung mendatangi lokasi kejadian. Polisi melakukan olah peristiwa di lokasi kejadian setelah mengevakuasi korban.

Advertisement

“Korban dievakuasi ke RS Amal Sehat Sragen. Mereka sadar semua. Mereka menjalani perawatan intensif di rumah sakit swasta itu. Kedua motor milik korban diamankan aparat untuk proses lebih lanjut,” ujar Sudarmaji.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif