Teknologi
Rabu, 10 Februari 2016 - 13:15 WIB

GAME TERBARU : Final Fantasy 9 Bisa Diunduh di Android dan IOS

Redaksi Solopos.com  /  Haryo Prabancono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Final Fantasy (9to5mac)

Game terbaru Final Fantasy 9 saat ini sudah bisa dimainkan di smartphone Android dan IOS.

Solopos.com, SOLO — Pengembang game Square Enix, telah meluncurkan Final Fantasy 9 di platform Android dan IOS. Untuk mengunduh game terbaru bergenre aksi itu, smartphone pengguna harus memiliki memori internal sebesar 8 GB.

Advertisement

Seperti dikutip dari 9to5mac.com, Rabu (10/2/2016), game terbaru Final Fantasy 9 bukan yang pertama hadir di smartphone. Sebelumnya sudah ada Final Fantasy 4, 5, 6, dan 7.

Hebatnya sejak hadir di konsol game Playstation tahun 2000 lalu, Final Fantasy 9 mencatat penjualan 200 juta keping di seluruh dunia. Game terbaru Final Fantasy memang menjadi salah satu favorit gamer saat ini.

Kini, game terbaru bergenre role-playing (RPG) itu sudah bisa diunduh di IOS dan Android. Saat awal pengunduhan, Final Fantasy 9 memiliki file sebesar 1,8 GB. Lalu pengguna akan membutuhkan tambahan memori 4 GB saat menginstall.

Advertisement

Saat melakukan pengunduhan akhir, pengguna akan membutuhkan memori internal 8 GB. Di IOS, pengguna harus mengunduh game terbaru Final Fantasy 9 sebesar 2 GB d IOS 8 atau IOS versi 9.

Game terbaru Final Fantasy 9 dibanderol US$17 atau Rp230.095 dan untuk pemesanan 10 Februari-21 Februari 2016 akan mendapat diskon sebesar 20%. Final Fantasy 9 di smartphone juga dibekali fitur auto save dan fitur mempercepat gerakan permainan.

Setelah smartphone, game terbaru Final Fantasy 9 akan meluncur di personal computer (PC). Tapi jadwal peluncuran di PC akan diberi tahu dalam waktu dekat.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif