Sport
Senin, 8 Februari 2016 - 18:35 WIB

PON XIX/2016 : Tuan Rumah Incar Emas di Nomor Slalom

Redaksi Solopos.com  /  Jumali  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Logo PON 2016 (Detik)

PON XIX/2016 akan segera digelar di Jawa Barat. Kontingen tuan rumah mengincar emas di nomor Slalom pada cabang dayung.

 

Advertisement

 

Harianjogja.com, BANDUNG — Tim dayung Jawa Barat mengincar medali emas pada nomor baru slalom pada PON XIX/2016 Jabar sekaligus juga ingin menjadi tim peraih emas pertama nomor yang telah digelar di SEA Games 2015 di Singapura itu.

“Atlet Jabar saat ini berada di peringkat teratas di Pelatnas Dayung untuk nomor slalom. Diharapkan bisa mempertahankan ‘performance’ nya pada PON XIX/2016,” kata Pelatih Dayung Jabar, Suryadi di Bandung, Senin (8/2/2016).

Advertisement

Atlet Chandra D Nugraha saat ini menjadi atlet slalom andalan Indonesia yang juga turun pada SEA Games 2015. Meski nomor baru, namun nomor slalom diprediksi akan berlangsung sangat ketat.

Nomor slalom berbeda dengan nomor lain dayung, dan penguasaan alat serta medan pertandingan sangat penting. Sebagai tuan rumah Jabar memiliki peluang besar untuk bisa mengenal lokasi pertandingan dengan lebih baik.

“Slalom merupakan harapan pada PON ini, di samping nomor lain seperti kano, kayak dan perahu naga. Rencananya kita akan memberikan kesempatan bagi atlet slalom untuk melakukan uji tanding di beberapa kejuaraan,” katanya.

Advertisement

Sebagai tuan rumah, Jabar memiliki target untuk mengembalikan supremasi terbaik cabang dayung yang sempat terhempas pada PON XVIII/2012. Salah satu upaya antara lain melakukan belanja perahu untuk semua nomor pertandingan yang akan digunakan untuk pertandingan pada PON XIX/2016.

Nomor slalom menggunakan kano dengan dayung tunggal. Bahkan di bandingkan nomor lainnya kano slalom kerap menjadi nomor paling menguras adrenalin bila dilakukan di aliran sungai.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif