Sport
Minggu, 7 Februari 2016 - 21:25 WIB

KABAR PEMAIN : Hazard Kirim Permintaan Maaf Ke Mourinho

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Eden Hazard. (Reuters / Phil Noble)

Kabar pemain Eden Hazard yang meminta maaf kepada Jose Mourinho.

Solopos.com, LONDON – Bintang Chelsea, Eden Hazard, mengungkapkan bahwa dia telah mengirimkan pesan permintaan maaf kepada eks pelatih The Blues Jose Mourinho. Hazard meminta maaf ke Mourinho karena menyadari dia menjadi salah satu alasan mengapa Mou dipecat.

Advertisement

Hazard merasa bersalah karena gagal menampilkan performa terbaiknya musim ini di bawah asuhan Mourinho. Akibatnya Chelsea terseok-seok di papan tengah dan membuat Mou didepak. Chelsea pun kini ditangani Guus Hiddink yang akan melatih hingga akhir musim.

“Aku mengirimkan pesan untuk menyampaikan bahwa aku menyesal dia harus pergi dan hanya itu, aku menyesal. Musim lalu kita sama-sama sangat menikmati semua kesuksesan tapi sekarang kita tidak bisa melakukannya,” ujar Hazard seperti dilansir Sky Sports, Sabtu (6/2/2016).

Tidak ada yang menduga bahwa musim ini Hazard belum sekalipun mencetak gol, sedangkan pada musim lalu dia telah mencetak 14 gol dan 12 assist dari 38 penampilannya. Pemain 25 tahun itu melanjutkan bahwa Mourinho membalas pesannya dan berharap dirinya mendapatkan yang terbaik.

Advertisement

“Aku merasa sedikit bersalah karena aku terpilih sebagai Pemain Terbaik tahun ini. Aku adalah satu dari pemain-pemain terbaik dan tahun ini performaku kurang baik. Aku tidak pernah berada di level yang sama. Jadi aku mengirimkan pesan kepada Jose dan dia membalasnya, berharap aku mendapatkan yang terbaik di masa mendatang,” katanya.

Seperti juga yang dilansir Dailymail.co.uk, Sabtu (6/2/2016). Pemain Belgia itu sudah bermain secara professional sejak berumur 16 tahun. Dia sadar bahwa terjadi perubahan pada dirinya. Dia juga mengakui bahwa perubahan itu mempengaruhi performanya.

“Ini kali pertama terjadi padaku, tapi itu selalu terjadi pada tahap tertentu. Kamu harus belajar dari itu. Aku adalah seorang manusia biasa, bukan mesin. Aku sudah bermain secara profesional sejak aku 16 tahun jadi mungkin itu memiliki pengaruh juga [pada performanya],” papar Hazard.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif