Sport
Selasa, 2 Februari 2016 - 01:35 WIB

KABAR PELATIH : RD Masih Ragu Boyong Pemain Asal Indonesia

Redaksi Solopos.com  /  Jumali  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Rahmad Darmawan (JIBI/Solopos/Antara)

Kabar pelatih Indonesia di Liga Malaysia, Rahmad Darmawan cukup baik. Pria yang akrab dipanggil RD ini baru saja membawa kesebelasan T-Team lolos ke Liga Super Malaysia. Meski demikian, RD mengaku masih ragu untuk memboyong pemain asal Indonesia bermain di Liga Malaysia.

Harianjogja.com, TERENGGANU — Rahmad Darmawan sedang melakoni karier barunya setelah dia berhasil membawa kesebelasan T-Team lolos ke Liga Super Malaysia. Ia pun berencana memboyong pemain Indonesia ke Negeri Jiran.

Advertisement

“Lolos ke Liga Super Malaysia, otomatis membuat kami harus bergerak dan mau tidak mau menambah amunisi lagi. Saya maunya dari Indonesia, tapi saya masih ragu,” ujar RD, Senin (1/2/2016).

Namun RD takut jika membawa pemain Indonesia akan berdampak di kemudian hari. Sebab, dalam surat AFC yang ditujukan kepada klub-klub untuk tidak merekrut pemain Indonesia karena masih berstatus dibekukan oleh FIFA.

“Saya sangat ingin membawa pemain Indonesia ke Malaysia, tapi saya khawatir nanti tiba-tiba pemain tersebut diminta balik ke Indonesia karena dampak sanksi FIFA,” kata dia.

Advertisement

Pria asal Lampung ini sejatinya juga was-was akan nasibnya di Malaysia. Jika nantinya sanksi Indonesia diperpanjang, bukan tidak mungkin dia harus angkat kaki dari tim yang baru dua bulan ditanganinya.

“Ya, kalau saya disuruh pulang, saya pasrah. Saya belum tahu karier saya ke depannya seperti apa,” kata dia.

Masa depan sepakbola Indonesia kabarnya akan segera ditentukan pada kongres FIFA yang digelar pada Februari ini, salah satu pertimbangannya karena hingga saat ini pemerintah sendiri belum mencabut pembekuan terhadap PSSI.

Advertisement

Soal T-Team, kelolosan klub yang bermarkas di kota Terengganu ini ke Liga Super bisa dibilang lebih cepat, karena tiba-tiba mendapatkan tiket ke babak play-off. Hal ini terjadi setelah Lions XII tak akan berpartisipasi di Liga Super Malaysia tahun ini, dan digelarlah play-off antara ATM AFC (yang seharusnya terdegradasi) melawan T-Team. Pemenangnya akan menggantikan Lions XII di Liga Super Malaysia 2016.

Pada laga play-off yang dilangsungkan di Perak Stadium, Sabtu (30/1/2016) lalu, T-Team yang dilatih RD menang 2-1. T-Team pun berhak promosi ke Liga Super Malaysia.

Advertisement
Kata Kunci : Rahmad Darmawan T-Team
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif