Sport
Senin, 1 Februari 2016 - 01:30 WIB

LIGA SPANYOl 2015/2016 : Atletico Bisa Menang Jika Bermain dengan 11 Pemain

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pemain Atletico Madrid Juanfran berhadapan dengan Lionel Messi dalam laga Piala Super Spanyol, Kamis (29/8/2013) pagi WIB. (JIBI/Reuters/Juan Medina)

Liga Spanyol 2015/2016 menyajikan kekalahan Atletico Madrid dari Barcelona.

Solopos.com, BARCELONA – Atletico Madrid menelan kekalahan saat bertandang ke markas Barcelona, Sabtu (30/1/2016). Penggawa Atletico, Saul Niguez, menyayangkan dua kartu merah yang didapat timnya.

Advertisement

Dalam laga yang diselenggarakan di Camp Nou itu, Atletico harus bermain dengan sembilan pemain. Felipe Luiz mendapat kartu merah di menit ke-44 usai mengganjal Lionel Messi. Kemudian Diego Godin mendapat kartu kuning kedua pada menit ke-65 usai menjegal Luis Suarez.

Atletico sendiri sebenranya unggul lebih dulu di menit ke-10 melalui Koke. Namun tuan rumah mampu membalas dua gol sebelum turun minum melalui Lionel Messi dan Luis Suarez. Dalam keadaan tertinggal serta kalah jumlah pemain membuat misi Atletico meraup poin penuh pun kian sulit.

Meski begitu di sepanjang laga, Atletico menunjukkan perjuanngannya. Sesekali mereka melakukan serangan balik yang berbahaya. Saul Niguez sendiri menyebut Atletico tak akan kalu atau bahkan bisa menang jika bermain dengan 11 pemain.

Advertisement

“Kami mencoba meraih kemenangan di setiap pertandingan di semua stadion. Kartu merah pertama menjadi pukulan, tapi memberi respons yang baik pada [kartu merah] kedua,” kata Niguez seperti dikutip dari Soccerway, Minggu (31/1/2016).

“Kami semua kecewa, tapi kami melakukan pekerjaan yang hebat karena meski dikartu merah kami masih bisa berjuang untuk menang. Dengan 11 pemain, kami bisa bersaing dengan tim manapun,” sambungnya.

Kekalahan itu membuat Atletico tertahan di posisi kedua klasemen sementara Liga Spanyol 201/2016 dengan torehan 48 poin. Mereka tertinggal tiga poin dari Barcelona di puncak klasemen. Selain itu, Barca juga masih menyimpan satu pertandingan yang belum dimainkan.

Advertisement

“Kami sekarang memikirkan pertandingan selanjutnya dan mengubah kondisi ini. Kami akan terus bertarung untuk meraih titel,” pungkasnya.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif