Jogja
Sabtu, 30 Januari 2016 - 15:20 WIB

PLN GUNUNGKIDUL : Warga Keluhkan Kebijakan Pemindahan Meteran

Redaksi Solopos.com  /  Mediani Dyah Natalia  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - ilustrasi (JIBI/dok)

PLN Gunungkidul untuk kewajiban jaringan listrik baru dikeluhkan.

Harianjogja.com, GUNUNGKIDIUL-Warga RT 05 Dusun Tambakrejo, Desa Semanu, Kecamatan Semanu mengeluhkan kewajiban memasang jaringan listrik baru, saat pemindahan meteran ke rumah masing-masing warga.

Advertisement

Selama ini, dari total 13 Kepala Keluarga (KK), ada empat KK yang sudah menggunakan fasilitas listrik, dan meteran listrik untuk warga, dipasang di salah satu rumah warga [warga yang lain, menyambungkan listrik ke rumah ini].

Salah seorang warga setempat yakni Jumiran menjelaskan, langkah menyambungkan listrik ke satu meteran yang sama terpaksa dilakukan warga. Karena jarak rumah ke jaringan induk Perusahaan Listrik Negara (PLN) berjarak cukup jauh.

“Kalau mau memasang jaringan listrik dengan cara menyambung saja, harus membeli kabel kira-kira sepanjang 300 meter, itu menggunakan uang pribadi,” ujarnya, Jumat (29/1/2016).

Advertisement

Saat ini, lanjutnya, PLN sudah memasang jaringan induk yang masuk ke pemukiman warga. Sehingga, sembilan KK yang belum memiliki jaringan listrik tadi, tiga KK sudah mengajukan pemasangan instalasi baru ke PLN. Sedangkan empat KK lainnya yang mengajukan pemindahan meteran listrik ke rumah, masih terganjal aturan PLN. Mereka harus memasang meteran baru, karena tiang jaringan listrik induknya berbeda.

“Yang dikeluhkan itu warga harus memasang meteran listrik baru, padahal sebelumnya sudah pasang. Kami sudah menyampaikan ke kantor PLN Wonosari, hingga saat ini belum mendapatkan jawaban,” terangnya.

Warga merasa membutuhkan keringanan karena biaya memasang listrik baru dinilai cukup mahal, sebesar Rp1,6 juta. Sedangkan mereka berasal dari kalangan ekonomi tidak mampu.

Advertisement

Menanggapi soal ini, seorang pendamping warga dari LSM Jerami, Rino Caroko angkat bicara. Ia berharap PLN bisa memberikan kebijakan khusus bagi warga yang hendak memindahkan meteran listriknya. Sebab, empat warga yang hendak memindahkan meteran, sudah berinisiatif baik untuk menaati aturan PLN untuk memasang jaringan listrik baru.

Sebelumnya, warga tadi sudah memiliki jaringan listrik yang dipasang resmi lewat PLN, bahkan harus merogok uang pribadi untuk membeli kabel. Bila saat ini sudah ada jaringan, ia berharap PLN dapat memberikan keringanan, dan tidak mempersulit warga.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif