Teknologi
Kamis, 28 Januari 2016 - 22:15 WIB

GAME TERBARU : Preorder Mortal Kombat XL Dimulai di Xbox Store

Redaksi Solopos.com  /  Haryo Prabancono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Mortal Kombat XL (Youtube)

Game terbaru Mortal Kombat XL akan meluncur secara preorder dan tersedia mulai 1 Maret 2016.

Solopos.com, SOLOGame terbaru Mortal Kombat XL sudah bisa dipesan secara preorder mulai hari ini. Kabar itu berasal dari blog Major Nelson dna harga preorder game tersebut US$59.99 atau Rp832.200.

Advertisement

Seperti dikutip dari Techtimes, Rabu (27/1/2016), pengembang game Mortal Kombat, Nether Realm, Tyler Landsdown, menyebut game terbaru Mortal Kombat XL tidak akan hadir di platform PC. Tetapi untuk Xbox One dan Playstation 4 tetap dihadirkan.

Sementara untuk game Kombat Pack 1 yang telah meluncur tahun 2015 lalu pengguna PC juga tak bisa memainkannya. Tak jelas alasan absennya game terbaru Mortal Kombat XL. Tapi penggemar pasti akan ada yang kecewa dengan keputusan sang pengembang.

Game terbaru Mortal Kombat XL dibuat dari gabungan Kombat Pack 1 dan Kombat Pack 2. Di game bergenre pertarungan itu ada karakter baru seperti Jason Voorhees, Predator, Tanya, Leatherface, Xenomorph, Bo Rai Cho, dan Tri-Bor.

Advertisement

Pemain game terbaru Mortal Kombat XL akan mendapat bonus seperti  kostum Apocalypse Skin Pack, Brazil Skin Pack, Kold War Skin Pack, Kold War Scorpion Skin, dan Samurai Skin Pack.

Game terbaru  Mortal Kombat XL bisa diunduh mulai 1 Maret 2016 di platform Playstation Store dan Xbox Live. Sebelumnya Mortal Kombat X telah dirilis sejak tahun lalu. Game terbaru tersebut cukup sukses karena sudah terjual sebanyak 5 juta copy.

Setiap pengembang memang harus selalu mendukung platform dengan melakukan update terbaru di setiap game yang dibuatnya. Saat ini tidak banyak uang yang didapat pengembang game terbaru karena saat ini pengguna lebih suka bermain di rumah.

Advertisement

Bundel game terbaru Mortal Kombat XL yang akan dirilis dengan paket dua karakter baru dan Cosplay Pack bisa dipesan secara preorder dengan banderol US$59,99 atau Rp832.200. Untuk penggemar setia game adu jotos, harga segitu diprediksi tidak terlalu memberatkan.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif