Jogja
Senin, 25 Januari 2016 - 13:01 WIB

ORANG HILANG : Orang Bernama Kingkin Ditemukan di Pontianak, Diduga Guru Asal Kulonprogo

Redaksi Solopos.com  /  Nina Atmasari  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Suparjan menunjukkan foto istrinya, Kinkin Mulyani Tahan Uji yang meninggalkan rumah sejak Senin (4/1) pekan lalu. Guru TK asal Dusun Gebang II, Desa Plumbon, Kecamatan Temon, Kulonprogo diduga pergi dari rumah karena terpengaruh seseorang yang dianggap sebagai guru spiritual.(Rima Sekarani I.N./JIBI/Harian Jogja)

Orang hilang asal Kulonprogo yang dilaporkan oleh suaminya, diduga berada di Pontianak

Harianjogja.com, KULONPROGO-Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Kulonprogo menerima laporan jika seseorang bernama Kingkin ditemukan di Pontianak, Kalimantan Barat.

Advertisement

(Baca juga : ORANG HILANG : Guru TK Hilang Sempat Minta Cerai, Ada Apa?)

Orang tersebut diduga adalah Kingkin Mulyani Tahan Uji, guru TK asal Dusun Gebang II, Desa Plumbon, Kecamatan Temon, Kulonprogo yang dilaporkan hilang sejak 4 Januari kemarin.

Pernyataan itu disampaikan Kepala Kesbangpol Kulonprogo, Tri Wahyudi, saat dikonfirmasi pada Minggu (24/1/2016). Dia mengatakan, Kingkin rencananya dipulangkan bersama rombongan anggota Gerakan Fajar Nusantara (Gafatar). Namun, dia belum bisa memastikan apakah Kingkin juga terlibat dalam organisasi tersebut.

Advertisement

“Gafatar dari Kulonprogo rencananya dipulangkan tiga orang, yaitu ibu dan dua anaknya. Kalau Kingkin ini belum tahu termasuk Gafatar atau bukan, tapi dia ditemukan di Pontianak,” papar Tri.

Meski demikian, Tri juga belum dapat memberikan informasi pasti mengenai jadwal pemulangan Kingkin. Kantor Kesbangpol Kulonprogo masih perlu melakukan koordinasi dengan sejumlah pihak terkait.

Sebelumnya, suami Kingkin, Suparjan mengaku istrinya tidak pulang ke rumah setelah izin berangkat mengajar pada 4 Januari lalu. Dia melaporkan kejadian itu kepada pihak kepolisian pada hari berikutnya. Beberapa hari kemudian, Suparjan dimintai keterangan oleh petugas Polres Kulonprogo mengenai kronologi menghilangnya Kingkin.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif