Soloraya
Sabtu, 2 Januari 2016 - 23:36 WIB

WISATA SUKOHARJO : Curug Krajan, Surga Kecil di Kota Makmur

Redaksi Solopos.com  /  Rini Yustiningsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Curug Krajan di pegunungan Bronggang, Krajan, Weru, Sukoharjo (Rudi Hartono/JIBI/Solopos)

Wisata Sukoharjo yang satu ini layak dicoba, Curug Krajan.

Solopos.com, SUKOHARJO – Wisata Sukoharjo, Curug Krajan masih alami. Belum banyak pengunjung yang datang ke curug atau air terjun ini.

Advertisement

Curug Krajan di pegunungan Bronggang, Krajan, Weru, Sukoharjo (Rudi Hartono/JIBI/Solopos)

Curug Krajan terletak di pegunungan Bronggang, Krajan, Weru, Sukoharjo. Dukuh itu berada sekitar 30 km dari kawasan kota Sukoharjo.

Rerumputan membentang, pepohonan asri berdiri menantang langit, dan kemericik air sungai menciptakan harmoni panorama yang memanjakan mata.

Advertisement

Semakin dalam langkah menjelajah semakin tampak kemegahan alam di dukuh yang berbatasan dengan Gunung Kidul, DIY, itu.

Kemericik air yang terdengar sejak Solopos.com menginjakan kaki di ujung jalan dukuh yang juga pintu masuk pegunungan itu begitu menggoda.

Rasa penasaran pun seketika terbayar lunas saat mata ini melihat aliran air sungai yang cukup jernih. Bebatuan berukuran besar dan kecil yang tertata secara alami melengkapi keindahannya.

Solopos.com menjelajah dengan panduan warga setempat, Desi, 16, menyusuri tepi sungai itu. Sekitar 100 meter selanjutnya suara air terjun terdengar membuat rasa penasaran kian menggebu.

Advertisement

Sambil terus berjalan Solopos.com memandangi ke sungai dan sesekali melihat ikan-ikan kecil berenang yang seolah bersuka cita menikmati kesegaran air.

Warga sekitar menyebutnya ikan cethul. Saat tiba di batu besar yang berdiri kokoh di tepi sungai air terjun terlihat samar.

“Terus ikuti sungai ini, beberapa meter lagi air terjun terlihat jelas,” kata Desi, remaja hitam manis yang menyambut hangat sejak Solopos.com tiba di dukuh.

Untuk sampai ke lokasi air terjun Solopos.com harus menyeberangi sungai selebar kurang lebih tiga meter melalui bebatuan yang mencuat di tengah sungai.

Advertisement

Setelah berhasil menyeberang berjalan menyusuri jalan setepak yang semakin naik. Dan tatkala Solopos.com tiba di lokasi yang jauhnya sekitar 400 meter dari mulut pegunungan, “surga” tersembunyi bernama Curug Krajan itu mengobati lelah.

Dua Air Terjun

Terdapat dua air terjun setinggi kurang lebih enam meter itu, yakni sisi barat dan timur. Aliran airnya tak terpusat di satu bagian tetapi memanjang mengikuti bibir tebing.

Sejumlah anak dan remaja bermain membiarkan hujaman derasnya air terjun menerpa tubuh mereka. Salah satu dari mereka bergaya bak pendekar yang sedang bertapa.

Advertisement

Anak-anak lainnya tak menggubrisnya karena tak mau melewatkan kesempatan bermain di air terjun yang belum banyak diketahui orang itu.

“Hanya sedikit yang tahu air terjun ini padahal sudah ada sejak zaman embah saya,” kata Anggit, 16, salah satu remaja warga Bronggang yang bermain.

Di sudut lain, Kurniawan, 22, warga Tawangsari, Sukoharjo, sibuk memotret model perempuan yang sengaja mengambil latar air terjun.

Pemuda itu mengabadikan pose demi pose sang model. Kepada Solopos.com dia mengaku mengetahui keberadaan Curug Krajan setahun lalu melalui instagram.

“Sukoharjo ternyata ada air terjun seindah ini. Sayang kalau dibiarkan saja begini,” ulas Kurniawan.

Penduduk Bronggang, Tugino, 38, mengatakan Curug Krajan masuk wilayah Gunung Kidul. Tapi air terjun itu hanya bisa diakses dari Bronggang.

Advertisement

Terlepas dari telaknya di derah lain, kata dia, penduduk Bronggang sebenarnya diuntungkan jika lokasi itu kerap dikunjungi orang.

“Air terjun itu adanya kalau musim penghujan. Indah memang, tapi belum banyak yang tahu jadi belum banyak yang mengunjungi,” kata Tugino.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif