News
Sabtu, 26 Desember 2015 - 06:10 WIB

KISAH UNIK : Tren Baru Tiongkok: Jualan Apel Bekas Dicium Pramugari Cantik

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Jual apel yang dicium pramugari jadi tren di Tiongkok. (Istimewa)

Kisah unik datang dari tren menjual apel yang sudah dicium pramugari cantik.

Solopos.com, BEIJING – Ada tren menarik di kalangan toko belanja online Tiongkok. Ritel berbasis dunia maya ini ramai-ramai memasarkan apel merah yang sudah dicium pramugari cantik.

Advertisement

Dilansir Odditycentral, Selasa (22/12/2015), tren pasar ini rupanya sudah menguasai sebagian besar toko online. Iklan penjualan apel itu menampilkan foto seorang model perempuan cantik berpakaian pramugari sedang memegang sebuah apel merah di depan bibirnya.

Beberapa iklan bahkan menyertakan video ketika pramugari itu sedang mencium buah apel tersebut. Strategi marketing semacam itu jelas menargetkan konsumen pria. Iklan itu juga menyertakan slogan “Silakan bawa pulang ciuman dari pramugari”.

Sejumlah penjual bahkan menyatakan apel mereka sudah dicium oleh lebih dari 500 pramugari. Harga apel itu per buah berkisar antara Rp20.000 hingga Rp270.000, bergantung jenis apel. Sebagian penjual menyertakan juga cokelat untuk lebih menarik minat pembeli.

Advertisement

Laman Shanghaiist, Rabu (23/12/2015), melaporkan para pramugari itu diyakini berasal dari sekolah Penerbangan Sipil di Sichuan.

“Kami dari Sekolah Penerbangan Sipil Sichuan. Pendapatan dari penjualan apel ini akan digunakan untuk membangun Universitas Inovasi dan Wirausaha supaya lebih banyak siswa yang mengejar cita-cita untuk mewujudkan impian mereka,” kata seorang penjual Meng Ling.

Sebagian uang penjualan itu juga akan disumbangkan ke rumah jompo.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif