Lifestyle
Sabtu, 19 Desember 2015 - 00:10 WIB

KULINER SOLO : Menikmati Burger Hitam, Burger yang Tak Biasa

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Cheese chicken charcoal bun with cheese sauce (Mariyana Ricky P.D/JIBI/Solopos)

Kuliner Solo menyajikan burger tak biasa yakni burger berwarna hitam.

Solopos.com, SOLO – Kuliner Kota Bengawan tengah ramai dengan sederetan menu baru. Mulai dari yang biasa, istimewa, hingga adaptasi kudapan ala negara lain. Kali ini, Solopos.com bakal mengupas sajian lezat hamburger yang bisa Anda jadikan pilihan di penghujung 2015.

Advertisement

Hamburger yang lebih dikenal dengan sebutan burger adalah makanan yang tersusun dari roti berbentuk bundar dibagi dua. Umumnya, di bagian tengah roti diisi oleh daging, sayur, keju, mayonaise, saus, jamur, telur, atau bacoon.

Namun, seiring perkembangan kuliner dunia, kini, burger tidak lagi sekadar burger. Beberapa resto menawarkan burger dengan komposisi berbeda dari kebanyakan. Isian yang makin beragam atau mengganti roti bundar-nya dengan warna tidak biasa.

Advertisement

Namun, seiring perkembangan kuliner dunia, kini, burger tidak lagi sekadar burger. Beberapa resto menawarkan burger dengan komposisi berbeda dari kebanyakan. Isian yang makin beragam atau mengganti roti bundar-nya dengan warna tidak biasa.

Salah satu kehadiran burger tak biasa itu adalah munculnya tren black burger. Roti bundar atau bun yang jamak berwarna cokelat atau putih diganti dengan roti hitam pekat. Makanan ini konon terlebih dahulu ngetren di Negeri Sakura.

Hitam pekat roti tersebut berasal dari sari pati yang aman. Sehingga, tak perlu khawatir mengkonsumsi black burger. Hitam yang identik dengan rasa pahit atau gosong tentu tak bakal ditemukan di bun ini. Boleh dibilang rasa rotinya tak jauh berbeda dari roti biasa. Tapi, menyantap burger hitam menjadi sensasi lain dibanding menikmati burger kebanyakan.

Advertisement

Di tempat ini, Anda boleh mengkreasikan burger sesuka hati. Mulai dari pilihan bun, jumlah patty, isian, saus, sampai dengan adding menu lain. Chef X Burger Bar, Arjuno Eko Saputro mengatakan, kali pertama, konsumen disodori pilihan patty daging ayam atau sapi. Sesudah itu menentukan jumlah patty-nya.

“Ada opsi single, double, triple, quadriple, sampai dengan octa atau delapan buah patty. Per patty daging ayam senilai Rp9.000 sedangkan daging sapi Rp12.000. Selesai menentukan jenis patty dan jumlahnya, konsumen memilih bun biasa atau charcoal. Roti biasa sama seperti bun kebanyakan sedangkan charcoal adalah bun hitam. Warna hitam muncul dari arang sayur yang aman untuk dikonsumsi,” jelas dia, saat berbincang dengan Solopos.com, Kamis (17/12/2015).

Usai step-step tersebut, konsumen tinggal memilih saus dan topping. Pilihan saus yang tersedia yakni barbeque, blackpepper, teriyaki, rumput laut, dan keju. Harganya berkisar antara Rp2.000 sampai Rp3.000. “Topping-nya ada empat pilihan, seperti smoked beef, tuna, cheese, dan telur. Harganya sama masing-masing Rp4.000,” urainya.

Advertisement

Jika enggan merancang burgern sendiri, X Burger Bar menawarkan burger kreasi chef lengkap dengan paket combonya. Misalnya, paket chicken burger yang terdiri dari classic chicken, cheese chicken, doublecheese chicken, dan doubledecker chicken. Sajian tersebut sudah lengkap dengan pilihan saus standar yang dapat kamu tambah dengan saus kesukaanmu sendiri.

“Untuk beef burger, opsi-nya sama hanya berbeda di jenis patty. Konsumen dapat memilih ala carte, burger saja, atau paket combo bersama potato wedges atau french fries. Paket ala carte mulai Rp16.000 untuk patty daging ayam dan Rp19.000 untuk patty daging sapi. Menu selain burger ada hot dogs dan beberapa kudapan lain,” jelas Arjuno.

Pada kesempatan Kamis (17/12/2015), Soloopos.com sempat mencicipi cheese chicken charcoal bun dengan tambahan saus keju. Bun hitam dan daging ayam empuk terasa lezat disantap bersama keju yang meleleh di antara potongan selada, tomat, bawang bombay, dan tomat. Pelengkapnya, Solopos.com memesan ice orange segar sebagai penghilang rasa haus.

Advertisement

Advertisement
Kata Kunci : Burger Hitam Kuliner Solo
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif