Lifestyle
Kamis, 26 November 2015 - 10:00 WIB

TIPS KECANTIKAN : Cukup 1 Bulan, Lotion Minyak Sawit Ini Hapus Selulit

Redaksi Solopos.com  /  Evi Handayani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi selulit (healtmeup.com)

Tips kecantikan kali ini mengulas cara menghapus selulit.

Solopos.com, SOLO — Stretch mark atau selulit bisa mengurangi kecantikan kulit Anda. Tak perlu khawatir, ada lotion alami dan relatif mudah dibuat untuk menghapus guratan tersebut dalam waktu singkat.

Advertisement

Secara umum, selulit muncul di permukaan kulit atau di lipatan tubuh orang dengan berat badan berlebihan. Bisa pula muncul karena kulit kendur setelah melahirkan. Sebenarnya, kemunculan selulit setelah melahirkan ini adalah kondisi hormonal.

Namun begitu, tak ada salahnya berupaya menghilangkan stretch mark tersebut dengan cara alami, agar kecantikan kulit bisa segera pulih seperti semula.

Berikut ini, Solopos.com kutip dari laman Naturalmedicinehouse, Rabu (25/11/2015), tentang cara membuat lotion alami penghilang selulit.

Advertisement

Bahan-bahan yang perlu dicampur adalah 100 mililiter minyak sawit atau minyak kelapa, 250 gram gula, dan 250 gram garam. Aduk rata tiga bahan tersebut, lalu oleskan pada bagian kulit yang berselulit.

Gunakan lotion alami tersebut secara rutin selama satu bulan. Niscaya, selulit di kulit Anda akan hilang. Selamat mencoba!

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif