Teknologi
Kamis, 26 November 2015 - 21:50 WIB

SMARTPHONE TERBARU : 2 Axioo Venge 4G LTE Dijual Mulai Rp2,2 Juta

Redaksi Solopos.com  /  Haryo Prabancono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Peluncuran Axioo Venge dan Axio Venge X (Okezone)

Smartphone terbaru Axioo Venge dan Venge X diluncurkan dengan harga Rp2,2 juta dan Rp3,3 juta.

Solopos.com, JAKARTA — Vendor lokal, Axioo, semakin giat memperlebar bisnis smartphone di Tanah Air. Axioo resmi meluncurkan dua smartphone terbaru untuk meramaikan industri ponsel pintar di Tanah Air.

Advertisement

Masing-masing smartphone terbaru tersebut memiliki nama Venge dan Venge X. CEO Axioo, Samuel Lawrence, mengatakan dua smartphone teranyar Axioo itu dibekali dengan 4G LTE dan RAM 3 GB.

“Dua smartphone terbaru Axioo kali ini dibekali dengan RAM 3 GB LPDDR. Hal itu menjadi salah satu selling point seri Venge,” kata Samuel Lawrence, seperti dilansir Okezone, Kamis (26/11/2015).

Advertisement

“Dua smartphone terbaru Axioo kali ini dibekali dengan RAM 3 GB LPDDR. Hal itu menjadi salah satu selling point seri Venge,” kata Samuel Lawrence, seperti dilansir Okezone, Kamis (26/11/2015).

Terlepas dari itu, smartphone terbaru Axioo Venge diklaim dikemas dengan desain elegan dan menggunakan teknologi mutakhir. Misalnya saja, adanya teknologi rapid charge yang berbeda dengan quick charge.

Venge dan Venge X memiliki desain elegan. Venge diklaim menjadi smartphone terbaru paling ringan di kelasnya. “Kami bisa mengklaim Venge ini sebagai smartphone 5 inci dengan RAM 3 GB teringan di kelasnya,” tambah Samuel.

Advertisement

“Venge dapat mendukung band 1 (2.100 MHz), 3 (1.800 MHz) dan 8 (900 MHz). Sementara Vange X mendukung 1 (2.100 MHz), 3 (1.800 MHz), 7 (2.600 MHz) dan 40 (2.300 MHz),” jelas Samuel.

Bicara spesifikasinya, smartphone terbaru Axioo Venge memiliki layar 5 inci. Sedangkan Venge X bentang layarnya mencapai 5,5 inci dengan Gorilla Glass yang membuatnya tahan gores.

Prosesor quad core 64 bit Mediatek MTK 6735 berkecepatan 1 GHz jadi andalan di dapur pacu Vange. Sementara smartphone terbaru Vange X diotaki prosesor octa core 64 bit Mediatek MTK 6753 berkecepatan 1,3 GHz dengan RAM 3 GB.

Advertisement

Smartphone terbaru Axioo Venge dibekali kamera belakang 8 megapiksel (MP) dengan sensor BSI dan aperture f/2.2. Sementara kamera depannya 2 MP.

Smartphone terbaru Axioo Venge X sendiri punya kamera belakang besutan Samsung berukuran 13 MP dengan bukaan lensa f/2.0. Sedangkan kamera depannya 5 MP

Di sektor suara, Axioo membenamkan teknologi de-noisepro dengan dual microphone yang diklaim dapat mengeliminasi suara sekitar 50%. Sehingga memberikan kejernihan suara meski saat dalam keramaian.

Advertisement

Smartphone terbaru Axioo Venge dilego Rp2,2 juta, sedangkan Venge X dijual Rp3,3 juta. Di samping itu, Axioo juga akan membuka preorder ponsel pintarnya pekan depan.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif