Sport
Kamis, 26 November 2015 - 01:30 WIB

KARIER PEMAIN : Memphis Masih Bisa Samai CR7

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Aksi Memphis Depay saat MU menjamu Newcastle (Mirror)

Karier pemain Manchester United, Memphis Depay, yang diprediksi bisa sesukses Cristiano Ronaldo.

Solopos.com, MANCHESTER — Penyerang Manchester United, Memphis Depay, kembali menunjukkan tanda-tanda kebangkitan setelah sempat terdepak dari starting XI timnya. Pemain asal Belanda itu mencetak gol ketika Setan Merah menang 2-1 di markas Watford, Sabtu (21/11/2015).

Advertisement

Mantan penggawa Timnas Belanda, Ronald de Boer, pun sangat yakin pemain berusia 21 tahun tersebut masih bisa berkembang di Old Trafford. Dia lantas membandingkan jebolan PSV Eindhoven tersebut dengan Cristiano Ronaldo ketika mengawali karier bersama Setan Merah.

“Penampilan buruk Memphis dalam beberapa waktu terakhir hal wajar, ketika Anda ingin bergabung dengan klub besar dari tim Eredivisie. Masalahnya, bagaimana dia bisa mengatasi hal itu. Jangan lupa, Memphis masih berusia 21 tahun. Cristiano Ronaldo bukan superstar ketika bergabung dengan Manchester United. Saya ingat ada orang-orang yang ragu sebelum dia sukses,” jelas saudara kandung Frank De Boer tersebut kepada De Telegraaf, seperti dilansir Soccerway Selasa (24/11/2015).

Memphis memiliki potensi kembali ke posisi starter ketika menjamu mantan klubnya, PSV, di Old Trafford, Manchester, pada lanjutan Grup B Liga Champions, Kamis (26/11/2015) dini hari WIB. Pemain yang baru mengoleksi lima gol dalam 17 penampilan di semua kompetisi musim ini, mencatatkan namanya di papan ketika melawan Watford.

Advertisement

Di sisi lain, spekulasi Ronaldo pulang ke Old Trafford terus menggelinding. Seperti diketahui, Pelatih Setan Merah, Louis van Gaal, mengakui berhasrat memulangkan Ronaldo dari Real Madrid. Sementara super agen Ronaldo, Jorge Mendes, sempat menegaskan kliennya akan pensiun di Real Madrid.

Jurnalis sepak bola, Adrian Durham, dalam ulsannya di Dailymail.co.uk menyatakan MU harus berpikir keras apabila ingin kembali memboyong Ronaldo. Dia menganggap penyerang berjuluk CR7 itu hanya memetingkan diri sendiri dibanding tim. Itu terlihat saat Madrid dibantai Barcelona 0-4 di El Clasico, akhir pekan lalu.

Sebagian fans Setan Merah juga diminta hati-hati dengan harapan adanya reuni Ronaldo dengan Setan Merah. Ronaldo memang masih fenomenal. Namun usianya telah menginjak 30 tahun, segera melewati masa emas seorang pesepak bola. Setan Merah disebut-sebut lebih baik melupakan Ronaldo dan memilih mendatangkan Neymar yang masih berusia 23 tahun dari Barcelona.

Advertisement

Sementara itu, mantan pelatih Manchester United, Sir Alex Ferguson, sangat yakin Ronaldo bakal balik ke Old Trafford. Ferguson merupakan pelatih yang merekrut Ronaldo dari Sporting Lisbon pada 2003. Pengakuan Ferguson itu terungkap dari pernyataan mantan pemain MU, Patrice Evra.

“Dia [Ferguson] bilang kepadaku, ‘99% Cristiano Ronaldo akan balik. 99 persen Patrice, Cristiano akan balik’,” jelas Evra menirukan ucapan Ferguson, seperti dilansir Manchestereveningnews.co.uk.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif