Sport
Selasa, 24 November 2015 - 07:30 WIB

KABAR PETENIS : Radwanska Segera Naik Pelaminan

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Kabar petenis Agnieszka Radwanska yang akan melangsungkan pernikahan tahun depan.

Solopos.com, KRAKOW – Kabar bahagia datang dari petenis nomor lima dunia, Agnieszka Radwanska. Petenis terbaik asal Polandia ini akan segera melepas masa lajang menikah dengan sparring partner yang merupakan mantan petenis dunia, Dawid Celt.

Advertisement

Dilansir Tennisworldusa.org, Minggu (22/11/2015), dua sejoli yang berprofesi sebagai petenis ini akan mengikat janji suci di altar pernikahan di tempat tinggal Radwanska di Krakow, Polandia, tahun depan. Bahkan, pasangan ini dikabarkan sudah bertunangan. Namun demikian, baik Radwanska maupun Celt belum mau buka suara.

Celt merupakan mantan petenis yang sama-sama berasal dari Polandia. Karier terbaik Celt adalah bertengger di peringkat ke-852 dunia. Ia pernah bermain tunggal dan ganda sebelum memutuskan berhenti di musim 2011 lalu.

“Dengan adanya dia di bidang ini dan melatih saya, dia melakukan semuanya. Saya pun menjadi petenis lebih baik,” papar Radwanska, dilansir Party.pl, Minggu.

Advertisement

Radwanska menutup musim 2015 dengan menorehkan prestasi luar biasa. Petenis berusia 26 tahun itu merebut gelar juara WTA Finals 2015. Ini merupakan pencapain terbaik Radwanska sepanjang terjun di dunia tenis profesional. Keberhasilan ini membikin petenis kelahiran Krakow, Polandia, tersebut finis sebagai petenis nomor lima dunia.

Hanya, Radwanska belum bisa berbicara banyak di panggung grand slam. Ia kali pertama tampil di level grand slam di Wimbledon 2006. Meski debutan, petenis yang akrab disapa Aga ini mampu menembus babak keempat. Sejak saat itu, petenis yang sudah mengoleksi 17 gelar ini rutin hadir di ajang bergengsi ini.

Namun demikian, prestasi terbaik Aga adalah lolos ke babak final Wimbledon 2012 lalu. Setelah itu, petenis terbaik Polandia tersebut belum pernah lagi menginjakkan kaki di laga puncak. Ia mencapai semifinal sebanyak tiga kali dan dan tujuh kali masuk perempat final.

Advertisement

“Saya akan pergi ke gym dan tetap berlatih. Saya akan bermain di India, Desember nanti. Selain itu, saya juga mempersiapkan diri untuk Australian Open musim depan,” jelas Aga.

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif