News
Jumat, 20 November 2015 - 16:31 WIB

KURS RUPIAH : Rupiah Melejit 152 pada Penutupan Akhir Pekan, Simak Penjelasannya

Redaksi Solopos.com  /  Adib Muttaqin Asfar  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi (Dok/JIBI/Bisnis)

Kurs rupiah akhirnya ditutup menguat hingga 152 poin seiring melemahnya dolar AS atas sejumlah mata uang global.

Solopos.com, JAKARTA — Kurs rupiah akhirnya melejit dalam penutupan di akhir pekan ini. Bloomberg Dollar Index mengemukakan rupiah pada perdagangan Jumat (20/11/2015) ditutup di level Rp13.623/dolar AS atau menguat 152 poin (1,10%). Penguatan rupiah seiring dengan naiknya mata uang global.

Advertisement

Rupiah bergerak pada level terkuat Rp13.589/dolar AS dan terlemah Rp13.755/dolar AS dengan pembukaan pada level Rp13.725/dolar AS. Sedangkan Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) juga menguat. Data yang diterbitkan Bank Indonesia menempatkan Jisdor di level Rp13.739/dolar AS menguat 24 poin atau 0,35% daripada sehari sebelumnya.

Kepala Riset Monex Investindo Futures Ariston Tjendra mengatakan mata uang dolar AS tertekan terhadap mayoritas mata uang utama dunia. Hal ini menyusul proyeksi dari para analis bahwa dibutuhkan kebijakan keuangan dari The Fed jika menaikkan suku bunganya untuk memacu perekonomiannya.

“Bank Sentral AS mensinyalkan laju kenaikan suku bunga akan berjalan lambat. Kenaikan suku bunga yang berjalan lambat membuat aset dolar AS menjadi kurang menarik,” kata Ariston seperti dikutip Antara, Jumat (20/11/2015).

Advertisement

“Ketika The Fed menaikkan suku bunga, komoditas menguat dan dolar melemah. Karena pasar mulai mendiskon faktor ekonomi global (yang) sudah rebound kembali,” kata Periset Senior HD Capital Yuganur Wijanarko dalam risetnya yang diterima Bisnis/JIBI, Jumat.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif