Entertainment
Jumat, 20 November 2015 - 14:10 WIB

KABAR ARTIS : J-Rock Wakili Indonesia di Festival Musik Terbesar se-Asia Tenggara

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Empat personel J-Rocks saat mengunjungi ruang mastering Studio Musik Lokananta, Solo, Selasa (28/5/2013). (Mahardini Nur Afifah/JIBI/SOLOPOS)

Kabar artis J-Rock mewakili Indonesia di Sundown Festival 2015 menjadi berita yang menggembirakan.

Solopos.com, JAKARTA – Band Indonesia yang mengusung corak J-Pop, J-Rock, bakal tampil di perhelatan musik terbesar se-Asia Tenggara, Sundown Festival 2015. Acara itu dicanangkan akan digelar di F1 Pit, Area, Marina Promenade, Singapura, pada 21 November 2015.

Advertisement

Dilansir Okezone, Jumat (20/11/2015), Band J-Rocks terpilih sebagai wakil dari Indonesia. “J-Rock terpilih untuk Sundown Festival 2015. Ini kita sangat senang sekali. Apalagi di sini kita mewakili Indonesia. Dari festival ini juga didatangkan band-band besar dari masing-masing negara”, Kata Iman Vokalis band J-Rocks melalui Press Conference, di kawasan Jakarta Selatan, Kamis (19/11/2015).

Terpilihnya J-Rocks untuk festival ini bukanlah kesempatan pertama bagi mereka. Sebelumnya J-Rock sempat dipilih untuk Sundown Festival tahun lalu.

“Sebenarnya kita sudah dari tahun lalu sih kita dapat undangan untuk acara ini. Cuma tahun lalu enggak jadi entah karena ada alasan apa. Jadinya baru sekarang,” ungkap Sony.

Advertisement

Dalam Sundown Festival Musik ini band J-Rock akan tampil diantara band-band ternama Asia. Diantaranya yakni, Epik High (Korea), Potato (Thailand), INKT (Jepang), Caracal (Singapura), Ground Zero (Taiwan), Cheryl Loon (Singapura), Farrago (Singapura), dan Cashew Chemists (Singapura).

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif