Teknologi
Senin, 16 November 2015 - 21:15 WIB

SMARTPHONE TERBARU : Xiaomi Redmi Note 2 Pro Berbodi Metal Dijual Rp2,3 Juta

Redaksi Solopos.com  /  Haryo Prabancono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Xiaomi Redmi 2 (Phonearena)

Smartphone terbaru Xiaomi Redmi Note Pro dengan bahan metal dijual Rp2,3 jutaan.

Solopos.com, SOLO — Smartphone terbaru Xiaomi Redmi Note 2 Pro telah mendapat sertifkasi TENAA. Dalam sertifikasi itu terungkap bahan dasar pembuatan ponsel pintar Tiongkok itu, yakni metal.

Advertisement

Seperti dikutip dari Gsmarena, Senin (16/11/2015), adanya sertifikasi TENAA yang merupakan lembaga regulasi perangkat elektronik Tiongkok membuktikan kebenaran bocoran yang sebelumnya ramai di dunia maya.

Spesifikasi smartphone terbaru Xiaomi Redmi Note 2 Pro juga cukup lengkap di TENAA. Dari hasil sertifikasi tersebut diketahui Xiaomi Redmi Note 2 Pro memiliki layar 5,5 inci dengan resolusi 1.080 x 1.920 piksel.

Smartphone terbaru Tiongkok itu juga bakal memiliki fitur pemindai sidik jari. Dari data TENAA, posisi sensor sidik jarinya diletakkan di bagian belakang di bawah kamera utama.

Advertisement

Xiaomi Redmi Note 2 Pro akan dibekali operating system (OS) Android Lollipop 5.0.1. Bisa jadi setelah dirilis ponsel pintar Tiongkok itu akan mendapatkan update OS Android Marshmallow.

Sementara itu, spesifikasi lainnya masih sama dengan smartphone terbaru Redmi Note 2 versi reguler. Prosesornya octa core Helio X10 bikinan Mediatek, RAM 2 GB, memori internal 16 GB, kamera belakang 13 MP dan kamera depan 5 MP yang cocok digunakan untuk selfie.

Menariknya, meski dibekali bodi metal dan pemindai sidik jari, Xiaomi sepertinya berusaha mempertahankan harganya agak tak berselisih jauh dari Redmi Note 2. Ponsel tersebut akan ditawarkan di kisaran harga US$172 atau sekitar Rp2,3 jutaan saja.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif