Sport
Jumat, 30 Oktober 2015 - 00:25 WIB

PRESTASI PELATIH : Kebahagiaan Klopp Pecah Telor

Redaksi Solopos.com  /  Mulyanto Utomo  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Prestasi pelatih baru Liverpool Jurgen Klopp untuk membuat kemenangan terpenuhi. 

Solopos.com, LIVERPOOL — Jurgen Klopp akhirnya berhasil mencatatkan kemenangan pertama bersama Liverpool saat menekuk AFC Bournemouth dengan skor 1-0 pada laga 16 besar Piala Liga.

Advertisement

Mantan pelatih Borussia Dortmund itu mengawali karier di Inggris dengan meraih tiga kali hasil imbang. Namun, dia berhasil membuat fans klub berjuluk The Reds itu bersorak gembira dengan meraih kemenangan pertama di Anfield, Liverpool, Kamis (29/10/2015) dini hari WIB.

Liverpool mengamankan tiket ke perempat final Piala Liga berkat gol semata wayang yang dicetak bek Nathaniel Clyne pada menit ke-17. Pemain berusia 24 tahun itu menorehkan gol pertama untuk The Reds setelah menerima bola muntah tendangan tumit belakang Joao Carlos Teixeira yang ditepis kiper Bournemouth, Adam Federici.

Advertisement

Liverpool mengamankan tiket ke perempat final Piala Liga berkat gol semata wayang yang dicetak bek Nathaniel Clyne pada menit ke-17. Pemain berusia 24 tahun itu menorehkan gol pertama untuk The Reds setelah menerima bola muntah tendangan tumit belakang Joao Carlos Teixeira yang ditepis kiper Bournemouth, Adam Federici.

“Kami membuat gol yang fantastis. Teixeira berada di kotak penalti dan Clyne cukup dekat dengannya. Dua pemain di sayap kiri kotak penalti karena kami punya ruang untuk itu. Ini sangat bagus, ini yang kami inginkan. Ini adalah langkah selanjutnya,”tutur Klopp, seperti dilansir reuters.com, Kamis.

Klopp memberi kesempatan tiga pemain muda, Teixeira, Connor Randall, dan Cameron Brannagan, untuk tampil sebagai starter player. Sementara itu, dia mengistirahatkan sejumlah pemain andalan menjelang lawatan ke kandang Chelsea di Stadion Stamford Bridge, London, Sabtu (31/10/2015).

Advertisement

Kini, Klopp lebih dekat dengan  raihan trofi perdana di tanah Inggris. The Reds menjadi salah satu kandidat terkuat untuk mencapai final Piala Liga setelah tim-tim papan atas, seperti Arsenal, Chelsea, dan Manchester United, tersingkir.

Akan tetapi, Liverpool harus melewati tantangan berat di perempat final. Mereka akan bertandang ke markas Southampton, St. Mary’s Stadium, 30 November mendatang.

The Reds dan Southampton sama-sama mengantongi 14 poin dari 10 laga pertama Liga Premier. Namun, Southampton unggul di posisi kedelapan pada klasemen sementara karena unggul selisih gol atas Liverpool yang tertahan di peringkat kesembilan.

Advertisement

Klopp merasa keberhasilan menembus perempat final Piala Liga akan membawa tren positif bagi tim besutannya saat melanjutkan perjuangan di Liga Premier.

“Sangat penting karena kami memutuskan akan bermain di laga ini dengan tim anyar, tapi meraih kemenangan selalu bagus untuk perasaan seluruh tim. Kini, kami punya tiga hari untuk mempersiapkan laga melawan Chelsea yang juga sulit,” imbuh dia. (Tri Indriawati/JIBI/Solopos)

Advertisement

Pelatih baru Liverpool Jurgen Klopp akhirnya membawa The Red pada kemenangan. Ist/goal.com

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif