Sport
Senin, 26 Oktober 2015 - 20:55 WIB

KABAR PEMAIN : Tampil Cemerlang, Navas Kian Percaya Diri

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Kiper timnas Kosta Rika Keylor Navas akhirnya kembali ke klubnya, Real Madrid, karena cedera. Ist/dok

Kabar pemain Keylor Navas yang kian percaya diri setelah bermain apik bersama Real Madrid.

Solopos.com, MADRID – Real Madrid meraup poin penuh kala bertandang ke markas Celta Vigo. Los Blancos sukses menaklukkan Celta Vigo dengan skor 1-3.

Advertisement

Salah satu pemain yang tampil cemerlang adalah kiper Keylor Navas. Kiper Timnas Kosta Rika itu tercatat melakukan penyelamatan krusial sebanyak lima kali. Memang Madrid mampu menang dengan selsiih dua gol, namun Celta Vigo justru memiliki peluang lebih banyak dari Madrid.

Maka tak ayal, pelatih Celta Vigo menganggap Keylor Navas lah yang menggagalkan kemenangan mereka. Tak hanya melawan Celta Vigo, penampilan oke Navas juga sudah terjadi di laga-laga sebelumnya. Dia tercatat telah melakukan sembilan kali clean sheet dari 12 laga Madrid musim ini.

Tak hanya itu dia juga baru kebobolan tiga gol dari 12 laga tersebut. Total dia telah membukukan 33 penyelamatan, dua di antaranya berhasil memblok tendangan pinalti. Penampilan apik Navas ini seakan menjawab keraguan publik mengenai perannya menggantikan sosok Iker Cassilas.

Advertisement

Pasalnya, pada bursa transfer musim panas kemarin, Madrid hendak merekrut David De Gea untuk menggantikan Cassillas yang bergabung dengan FC Porto. Namun dengan performa gemilang Navas, Madrid mungkin bisa melupakan De Gea. Sementara berkat penampilan apiknya, Navas pun kian percaya diri untuk menghalau tendangan-tendangan lawan.

“Saya merasa sangat yakin tentang setiap tembakan yang saya hadapi. Saya berterima kasih kepada Tuhan atas perasaan percaya diri ini,” tutur Navas seperti dilansir Marca, Senin (26/10/2015).

“Kepercayaan diri yang saya rasakan sangat penting. Saya bisa memilikinya setelah bekerja keras dalam latihan di sepanjang pekan dan juga berkat dukungan rekan-rekan setim saya,” imbuhnya.

Advertisement

Madrid sendiri masih bercokol di puncak klasemen La Liga Spanyol musim ini. Dari sembilan laga yang sudah dijalani, Madrid mampu menorehkan enam kali kemenangan, tiga kali seri, dan tak sekali pun kalah. Mereka pun mengoleksi 21 poin.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif