Soloraya
Sabtu, 24 Oktober 2015 - 21:20 WIB

KEBAKARAN SRAGEN : 3.000 Meter Persegi Hutan Kota Hangus

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Petugas pemadam kebakaran Sragen memadamkan kobaran api di hutan kota bumi perkemahan ki Balak, Sabtu (24/10/2015) malam. (Tri Rahayu/JIBI/Solopos)

Kebakaran Sragen melanda hutan kota Sragen ludes terbakar.

Solopos.com, SRAGEN–Hutan kota di Bumi Perkemahan Ki Balak seluas 3.000 meter persegi di Kampung Karang, Kelurahan Plumbungan, Kecamatan Karangmalang, Sragen terbakar, Sabtu (24/10/2015) pukul 18.30 WIB. Api yang diduga berasal dari puntung rokok itu berhasil dipadamkan dalam waktu kurang dari 30 menit.

Advertisement

Peristiwa itu berawal saat Joko Purnomo, 42, warga Karangbendo RT 015/RW 005, Kelurahan Kroyo, Karangmalang melintas di jalan depan Kantor Kelurahan Puro. Dia bermaksud membeli nasi goreng untuk anaknya di simpang tiga Puro. Dia kaget melihat kobaran api yang mulai membesar di tengah hutan kota. Joko sempat bertanya beberapa warga setempat tentang munculnya api itu.

“Ibu-ibu di sekitar bumi perkemahan saya tanya tidak ada yang tahu penyebab munculnya api itu. Akhirnya, saya langsung ke Polsek Karangmalang melaporkan adanya kebakaran. Dalam hitungan menit tiga unit pemadam datang dan langsung memadamkan api,” ujar Joko saat ditemui Solopos.com di lokasi kejadian, Sabtu malam.

Kasi Ketentraman dan Ketertiban (Trantib) Kecamatan Karangmalang, Suharjo, mengatakan munculnya air itu diduga berasal dari orang iseng yang membuang puntung rokok ke tengah hutan. Daun-daun kering di hutan langsung terbakar. Dia bersyukur pemadam segara tiba dan bisa memadamkan api.

Advertisement

“Kalau tidak segera dipadamkan, api bisa merembet ke mana-mana. Padahal hutan kota itu berdekatan dengan permukiman,” kata Suharjo.

Dia mencatat luas bumi perkemahan itu sekira 10.000 meter persegi tetapi hanya 3.000 meter persegi yang terbakar dan bisa diatasi dalam waktu singkat.

“Saya kalau tidak dapat laporan dari Pak Joko itu ya tidak tahu. Pak Joko itu kan petugas di Kecamatan Karangmalang juga,” katanya.

Advertisement

Proses pemadaman hutan kota itu menjadi tontonan warga Puro dan Plumbungan. Lokasi hutan kota itu terletak di perbatasan Kelurahan Puro dan Plumbungan.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif