News
Sabtu, 10 Oktober 2015 - 15:45 WIB

KISAH TRAGIS : Rekam Suami Selingkuh, Wanita Ini Malah Dibui

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pria ini menenteng kepala istrinya yang telah dipenggal. (Istimewa)

Kisah tragis dialami seorang wanita asal Arab Saudi.

Solopos.com, JEDDAH – Seorang istri diam-diam merekam aksi selingkuh sang suami dan menggunggahnya di jejaring sosial. Sialnya, bukannya menuai simpati, wanita ini malah dipenjarakan.

Advertisement

Wanita itu menghadapi tuduhan menyebarkan konten esek-esek di media sosial. Perbuatan ini jelas bertentangan dengan hukum di negaranya, Arab Saudi.

“Dia menghadapi hukuman hingga 1 tahun penjara atau denda SAR 500.000, senilai lebih dari 1,8 miliar rupiah, karena mempermalukan suaminya, sejalan dengan hukum pidana teknologi informasi,” kata pengacara wanita tersebut, Majid Qaroob, seperti dilansir The Telegraph, Jumat (9/10/2015).

Qaroob  menambahkan, undang-undang ini memastikan hukuman tegas kepada mereka yang menggunakan ponsel dengan kamera atau peralatan lain untuk merekam gambar individu lain dan menfitnah mereka.

Advertisement

“Hukum tersebut mencakup hukuman berat bagi siapapun yang menggunakan telepon genggam maupun peralatan lainnya untuk mengambil foto orang lain dan mempermalukannya,” lanjutnya.

Seperti dikutip Emirates247, Sabtu (10/10/2015), video tersebut menunjukkan seorang pria yang memeluk dan mencium seorang pembantu rumah tangga. Pria dalam video tersebut adalah suami dari wanita yang tengah merekam adegan tersebut.

Wanita ini kemudian mempublikasikan video mesum suaminya itu ke media sosial dan menulis caption yang mengatakan: “Hukuman minimal untuk suami ini adalah dengan merajamnya.”

Advertisement

Video tersebut kini viral di media sosial. Netizen menyuarakan dukungan mereka kepada wanita yang suaminya berselingkuh ini.

Seorang blogger, Al Yamama, dikutip dalam Gulf News, mengatakan, “Dengan hangat kusampaikan hormat untuk keberanianmu. Kamu telah melakukan yang terbaik karena ada keperluan mendesak untuk membalasnya dan pembalasanmu adalah yang terbaik.”

Sejak diunggah ke dunia maya, tagar #SaudiWomanCatchesHusbandCheating telah disebut hingga 25.000 kali dalam waktu 12 jam saja.

Di lain pihak, kejadian ini juga memperjelas nasib yang dihadapi oleh para pekerja rumah tangga, yang biasanya merupakan pekerja migran yang tidak memiliki hak-hak ketenagakerjaan yang cukup.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif