Sport
Sabtu, 3 Oktober 2015 - 20:20 WIB

SEPAK TAKRAW : Tim Beregu DIY Lolos

Redaksi Solopos.com  /  Mediani Dyah Natalia  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pertandingan sepak takraw Porda DIY. (JIBI/Harian Jogja/Kusnul Isti Qomah)

Sepak takraw tim DIY masuk PON 2016.

Harianjogja.com, MATARAM –– Tim beregu sepak takraw putra DIY berhasil lolos ke PON 2016 mendatang, setelah mengalahkan Bali pada babak kualifikasi PON 2015 di Sport Hall GOR 17 Desember, Mataram, Kamis (1/10/2015) malam.

Advertisement

Manajer Tim Sepak Takraw DIY Mulyanto mengatakan hanya NTB dan DIY yang meloloskan diri di nomor putra beregu. NTB lolos mendampingi DIY setelah menang 2-1 dari Kalimantan Utara.

“Capaian ini sudah sesuai dengan target kami. Untuk putri, kami kalah bersaing dan hanya mampu berada di peringkat keempat,” ujar Mulyanto kepada Harianjogja.com, Jumat (2/10/2015).

Ia menambahkan, untuk regu putri NTT dan Bali yang dinyatakan lolos ke PON setelah menempati peringkat pertama dan kedua. Sementara regu putri NTB hanya mampu bertengger di urutan ketiga.

Advertisement

Sedangkan di nomor tim, baik tim putra maupun putri, tiket PON diraih oleh Jawa Timur dan Jawa Tengah. Alhasil, Jawa Tengah dan Jawa Timur berhak mengikuti nomor tim, beregu, double event, dan double tim di PON 2016 di Jawa Barat.

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Pon 2016 Sepak Takraw
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif