Sport
Kamis, 1 Oktober 2015 - 00:15 WIB

LIGA ITALIA 2015/2016 : Handanovic Merasa Bertanggung Jawab Atas Kekalahan Inter

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Kiper Inter Milan, Samir Handanovic. (dok/JIBI/Solopos/Reuters)

Liga Italia 2015/2016 pekan keenam diwarnai dengan kekalahan telak Inter Milan dari Fiorentina.

Solopos.com, MILAN – Inter selalu menang dalam lima laga awal Liga Italia 2015/2016. Namun tren positif mereka terhenti di pekan keenam setelah dikalahkan Fiorentina 1-4 di Giuseppe Meazza, Senin (28/9/2015) dini hari WIB.

Advertisement

Salah satu yang merasa bertanggung jawab atas kekalahan Inter adalah kiper Samir Handanovic. Maklum gol pertama Fiorentina lahir berkat kesalahan Handanovic. Dia memainkan bola di kotak pinalti setelah mendapat back pass.

Bola kemudian hampir dicuri Nikola Kalinic yang kemudian dijatuhkannya. Pinalti pun diberikan kepada Fiorentina. Josip Ilicic yang menjadi algojo pun sukses menaklukkan Handanovic.

Gol kedua juga lahir berkat kurang sigapnya Handanovic. Namun, gol ini tak sepenuhnya menjadi kesalahannya. Sebuah tendangan keras Ilicic mampu ditepis Handanovic, namun tepisannya tak membuat keluar.

Advertisement

Bola kemudian disambar Kalinic yang di pertandingan itu mencetak hat-trick. “Itu adalah malam yang buruk. Saya merasa bertanggung jawab atas kekalahan ini,” ujar Handanovic seperti dilansir Football Italia, Senin (28/9/2015).

“Dalam pandangan itu bukanlah pinalti. Nikola Kalinic terjatuh sebelum aku menyentuhnya. Kartu merah yang kemudian kami dapat semakin memperburuk tim, pertandingan seperti sudah berakhir,” imbuhnya.

“Sekarang kami harus melupakan kekalahan itu dan kembali maju. Hari-hari buruk biasa terjadi di sepak bola. Kami akan terus berjuang di jalur juara dan kekalahan ini tidak akan mengubah sikap kami,” pungkas Handanovic.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif