News
Minggu, 27 September 2015 - 13:45 WIB

JAKARTA COMIC CON 2015 : Artis-Artis Ini Kunjungi Comic Con

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Selfie bersama Speederbike. (Istimewa)

Jakarta Comic Con 2015 juga dihadiri artis-artis tenama Tanah Air.

Solopos.com, JAKARTA – Jika Anda penggemar budaya populer seperti komik, game dan berbagai film serta serial ala western, Anda tak akan melewatkan datang ke Jakarta Comic Con 2015. Ini adalah ajang konferensi komik pertama di Indonesia.

Advertisement

Di acara ini Anda bisa berburu dan bertemu banyak bintang fiksi dari Hollywood. Selain superhero ala Amerika, di Jakarta Comic Con 2015 juga menampilkan karakter zombie dari serial The Walking Dead, stan Game of Thrones yang fenomenal dan sederet karakter Star Wars yang tak asing lagi buat para penggemarnya. Asiknya lagi, tak hanya melihat-lihat para pengunjung juga bisa melebur dalam dunia aksi yang ditampilkan.

Gelaran Jakarta Comic Con 2015 rupanya juga menarik kalangan selebritis tanah air buat ikut datang dan melihat-lihat. Siapa saja yang sudah tampak hadir sejak Jumat (25/9/2015) lalu?

Advertisement

Gelaran Jakarta Comic Con 2015 rupanya juga menarik kalangan selebritis tanah air buat ikut datang dan melihat-lihat. Siapa saja yang sudah tampak hadir sejak Jumat (25/9/2015) lalu?

Giring Ganesha, sang vokalis band bergenre Britpop Nidji kedapatan membawa serta seluruh anggota keluarganya untuk datang ke Jakarta Comic Con 2015. Dilansir CNNIndonesia.com, Giring yang ternyata fans berat Star Wars itu datang dengan jaket bertuliskan Star Wars. Saking sukanya dengan film perang bintang ini, Giring sempat berteriak kegirangan kala melihat trailer Star Wars Episode 7.

“Saat trailer pertama muncul saya sampai teriak-teriak dan istri kaget,” kata dia.

Advertisement

“Seru banget, sayang boothnya masih sedikit. Kalau tahun depan ada lagi saya mau ikutan cosplay,” imbuh Giring.

Kalau Giring datang karena suka, Artis Lala Kamela datang karena bosan. Penyanyi kelahiran Filipina ini mengaku bosan jalan-jalan ke mal dan memilih datang ke konferensi komik pertama di Indonesia. Yang dicarinya adalah karakter berkostum serba hitam dari Star Wars, Darth Vader.

Meski mengaku tak terlalu fanatik dengan serial perang bintang itu, namun Lala yang datang bareng teman-temannya ini mengaku rajin mengikuti kisah petualangan di Galaksi Jauh ini. Darth Vader yang menjadi sentral cerita dianggapnya tokoh paling ikonik dari Star Wars dan membuatnya berkeinginan untuk foto bareng.

Advertisement

Selain kedua artis itu, Stefan William dan Cassandra Lee juga tak mau ketinggalan. Tujuan kedatangan aktor muda ini sedikit berbeda. Selain menikmati pameran di JIExpo, Stefan sekaligus mempromosikan film aksi layar lebarnya, Tiger Boy. Di film itu, Stefan harus rela bonyok dan lebam karena melakukan gerakan aksi sendiri tanpa pemeran pengganti.

Film Tiger Boy mengisahkan petualangan anak rimba yang berkekuatan super. Stefan menjadi pemeran utamanya dan harus melawan kejahatan yang mengancam keselamatannya.

Dalam promo film ini, aktris cantik Cassandra Lee juga ikut hadir. Saking semangatnya, dia bahkan sudah mengumumkan kehadirannya di Jakarta Comic Con lewat akun Twitter @cassandrasleee.

Advertisement

“Bsk aku n pemain Tiger Boy lainnya di Jakarta Comic Con 14.30-16.30 booth Starvision utk jumpa fans n foto2 see ya,” kicau dia.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif