Lifestyle
Sabtu, 19 September 2015 - 15:15 WIB

TIPS KESEHATAN : 3 Cara Ini Ampuh Turunkan Tensi

Redaksi Solopos.com  /  Evi Handayani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi pemeriksaan tekanan darah (Huffingtonpost.com)

Tips kesehatan kali ini mengulas soal cara menurunkan tekanan darah tinggi.

Solopos.com, SOLO — Bagi Anda yang memiliki gangguan kesehatan tekanan darah tinggi, tentu sadar soal kebutuhan Anda untuk mengontrol emosi Anda mulai dari sekarang.

Advertisement

Terkait dengan itu, Profesor Kedokteran di University of Michigan Robert Brook, menjelaskan ada beberapa metode yang terbukti ampuh menurunkan tekanan darah tinggi.

“Beberapa metode terbukti bisa menurunkan tekanan darah, seperti olahraga dan diet rendah garam,” kata Brook, sebagaimana Solopos.com kutip dari Prevention, Sabtu (19/9/2015).

Beberapa metode yang dimaksud Brook, adalah latihan ringan handgrip isometrik, latihan pernapasan, dan meditasi. Menurut penelitian yang diungkapkan Brook, tiga metode tersebut terbukti bisa turunkan tekanan darah.

Advertisement

– Handgrip Isometrik
Latihan handgrip isometrik dapat dilakukan dengan mengepalkan telapak tangan lalu menggerakkan lengan ke atas dan ke bawah. Gerakan ini bisa menurunkan tingkat stres seseorang, yang secara otomatis menurunkan tekanan darah.

Latihan handgrip isometrik ini dapat dilakukan dalam kisaran waktu 12-15 menit. Lakukan secara rutin, setidaknya tiga kali dalam sepekan.

“Cara ini dapat meningkatkan kemampuan pembuluh datah untuk bersantai,” jelas Brook.

Advertisement

– Pernapasan
Sementara untuk latihan pernapasan, seseorang hanya perlu menyisakan waktunya 3-15 menit. Latihan pernapasan ini tidak sulit. Seseorang hanya perlu menghirup dan membuang napas secara pelan-pelan.

Menghirup dann mengembuskan napas dengan pelan-pelan ini bisa mempengaruhi sistem saraf pusat untuk lebih rileks, sehingga aliran darah bisa lancar.

– Meditasi
Selanjutnya, meditasi. Manfaat dari meditasi ini dapat menyeimbangknan sistem saraf otonom seseorang. Sistem saraf otonom inilah yang membantu tubuh seseorang untuk mengontrol tekanan darah.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif