Sport
Selasa, 8 September 2015 - 00:25 WIB

US OPEN 2015 : Djokovic Pijak Perempat Final ke-26

Redaksi Solopos.com  /  Mulyanto Utomo  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Petenis Serbia, Novak Djokovic, melakukan service kepada petenis Spanyol Roberto Bautista di U.S. Open 2015 New York. JIBI/Reuters/Eduardo Munoz

US Open 2015 kembali membawa petenis nomor satu dunia ovak Djokovic melaju ke perempat final.

Solopos.com, NEW YORK—Novak Djokovic memastikan diri tampil di perempat final Grand Slam US Open 2015 setelah menyingkirkan Roberto Bautista Agut di babak keempat, Senin (7/9/2015) WIB. Petenis nomor satu dunia itu mendepak petenis ranking ke-23 itu dalam pertarungan empat set, 6-3, 4-6, 6-4, 6-3, demi membukukan babak delapan besar grand slam untuk kali ke-26 beruntun.

Advertisement

Rekor Djokovic ini hanya dilampaui oleh dua petenis, yakni Jimmy Connors yang mencatat perempat final 27 kali berturut-turut serta Roger Federer yang berada di urutan teratas. Federer membukukan partai delapan besar sebanyak 36 kali beruntun.

Di perempat final unggulan teratas ini ditantang petenis tangguh asal Spanyol, Feliciano Lopez. Lopez yang merupakan petenis nomor 18 dunia ini lolos dengan menundukkan Fabio Fognini tiga set langsung, 6-3, 7-6, 6-1. Djokovic sedang mengincar titel kedua di US Open sekaligus gelar grand slam ketiga di musim ini. Sejak juara musim 2011 lalu, petenis Serbia ini dua kali masuk final.

“Saya kecewa dengan penampilan saya sendiri. Tapi, saya beruntung bisa mengatasi ini. Hal yang terpenting adalah saya bisa kembali menemukan jalan kembali untuk menang,” ungkap Djokovic, dilansir reuters.com.

Advertisement

Sementara itu, juara bertahan, Marin Cilic, melanjutkan tren positif dengan mengalahkan Jeremy Chardy di babak keempat. Petenis Kroasia yang bertengger di peringkat kesembilan dunia itu menang empat set, 6–3, 2–6, 7–6, 6–1.

Tapi, di perempat final ia berjumpa dengan lawan tangguh, Jo-Wilfried Tsonga. Tsonga melenggang setelah mendepak Benoit Paire, 6–4, 6–3, 6–4. Paire adalah petenis yang membuat kejutan memulangkan Kei Nishikori di babak pertama.

“Dia [Cilic] petenis yang bagus. Dia mengalahkan saya beberapa kali dalam pertandingan besar. Ini akan menjadi pertandingan yang penting,” terang Tsonga.

Di tunggal putri, unggulan teratas, Serena Williams, masih terlalu tangguh untuk kompatriotnya, Madison Keys. Serena melaju ke babak berikutnya dengan melewati Keys, 6-3, 6-3. Di delapan besar ia akan saling jegal dengan sang kakak, Venus Williams, yang mengalahkan petenis Estonia, Anett Kontaveit, 6–2, 6–1. (Farida Trisnaningtyas/JIBI/Solopos)

Advertisement

Hasil Babak Keempat US Open 2015, Senin (7/9/2015) WIB

– Marin Cilic [9]     Jeremy Chardy [27]         6–3, 2–6, 7–6(7–2), 6–1

– Venus Williams [23]        Anett Kontaveit [Q]        6–2, 6–1

– Serena Williams [1]         Madison Keys [19]           6–3, 6–3

Advertisement

– Novak Djokovic [1]          Roberto Bautista Agut [23]          6–3, 4–6, 6–4, 6–3

– Kristina Mladenovic        Ekaterina Makarova [13]               7–6(7–2), 4–6, 6–1

– Jo-Wilfried Tsonga [19] Benoit Paire       6–4, 6–3, 6–4

– Feliciano Lopez [18]        Fabio Fognini [32]            6–3, 7–6(7–5), 6–1

Advertisement

– Roberta Vinci     Eugenie Bouchard [25] Walkover

Tunggal Putra

– Novak Djokovic [1]          Vs           Feliciano Lopez [18]

– Marin Cilic [9]     Vs           Jo-Wilfried Tsonga [19]

Tunggal Putri

– Serena Williams [1]         Vs           Venus Williams [23]

Advertisement

– Kristina Mladenovic        Vs           Roberta Vinci

*Sumber: usopen.org. (rid/JIBI)

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif