Lifestyle
Selasa, 8 September 2015 - 21:45 WIB

TIPS KESEHATAN : Sering Menguap? Jangan Sepelekan!

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi menguap (Sciencefocus.com)

Tips kesehatan memberikan informasi untuk Anda penyebab sering menguap.

Solopos.com, SOLO Menguap di tengah-tengah acara penting tentu menimbulkan rasa tak nyaman dan memalukan. Sering menguap padahal sudah cukup istirahat tak bisa dianggap sepele, bisa jadi itu adalah gejala penyakit serius.

Advertisement

Dilansir Blodsky.com, Selasa (8/9/2015), berikut penjelasan medis penyebab Anda sering menguap kendati sudah cukup tidur:

Ada Masalah di Hati
Sering menguap padahal Anda tidak sedang lelah atau kurang istirahat bisa menjadi indikasi hati Anda dalam masalah. Ada baiknya Anda memeriksakan hati Anda jika anda sering mengalami hal ini.

Tidak Mampu Mengontrol Suhu
Menurut penelitian yang dilakukan baru-baru ini mengungkapkan orang yang sering menguap bisa saja menderita disfungsi thermoregulatory (ketidakmampuan untuk mengontrol suhu tubuh). Keadaan ini membuat mereka sering menguap.

Advertisement

Gangguan di Otak
Gangguan di otak bisa menjadi alasan mengapa Anda sering menguap. Gangguan itu bisa saja berkembang menjadi stroke jika hanya dibiarkan. Studi terbaru menunjukkan sering menguap adalah salah satu gejala orang tersebut bermasalah di batang otak.

Epilepsi
Salah satu penyebab mengapa Anda sering menguap adalah epilepsi. Penyakit ini menyebabkan otak mengirimkan sinyal abnormal, sehingga tubuh menguap secara berlebihan.

Pengaruh Obat
Pengaruh obat juga bisa menjadi penyebab. Sebagai contoh, obat-obatan seperti SSRI (selective serotonin reuptake inhibitor) atau antihistamin bisa menyebabkan kantuk.

Advertisement

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif