Sport
Sabtu, 29 Agustus 2015 - 23:25 WIB

LIVERPOOL VS WEST HAM UNITED : The Reds Takluk di Kandang, Dihajar Weat Ham 0-3

Redaksi Solopos.com  /  Mulyanto Utomo  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Liverpool vs West Ham United berakhir di luar dugaan. West Ham sukses menaklukkan tuan rumah dengan skor 3-0.

Solopos.com, LIVERPOOL — Liverpool kalah memalukan di kandang sendiri saat menjamu West Ham United di laga lanjutan Liga Inggris. The Reds kebobolan tiga gol tanpa balas saat berduel melawan The Hammers.

Advertisement

Dua gol West Ham di Anfield, Sabtu (29/8/2015), dicetak di babak pertama. Manuel Lanzini dan Mark Noble yang mencatatkan namanya di papan skor.

Di masa injury time, Diafra Sakho menambah gol untuk West Ham. Mereka pun menang tiga gol tanpa balas atas tim besutan Brendan Rodgers itu.

Advertisement

Di masa injury time, Diafra Sakho menambah gol untuk West Ham. Mereka pun menang tiga gol tanpa balas atas tim besutan Brendan Rodgers itu.

Dalam laga ini, ada dua kartu merah yang keluarkan wasit. Satu untuk pemain Liverpool, Philippe Coutinho pada menit 52. Satu lainnya untuk Noble pada menit 78.

Dengan kekalahan ini, raihan angka Liverpool tetap tujuh poin dan menempati posisi enam klasemen. Sementara itu, West Ham ada di posisi tujuh dengan kumpulan enam poin hasil dari empat kali bertanding.

Advertisement

Pemain nomor punggung tiga itu lalu mengirimkan umpan silang ke tengah kotak penalti. Lanzini lantas menyontek bola ke dalam gawang yang dikawal Simon Mignolet, untuk membawa West Ham unggul 1-0.
Pemain liverpool Dejan Lovren melakukan blunder di menit 29. Dia menguasai bola di dekat kotak penalti Liverpool, tapi diserobot Lanzini dan mengirim umpan ke tengah kotak penalti Liverpool. Sempat disapu barisan belakang ‘Si Merah’, bola liar di kotak penalti disambar Noble, yang berbuah gol kedua West Ham.

Liverpool harus bermain dengan 10 pemain usai Coutinho mendapatkan kartu kuning kedua pada menit 52. Dia dinilai wasit melakukan pelanggaran pada Dimitri Payet, hingga wasit mencabut kartu merah.

Giliran West Ham harus bermain dengan 10 orang pada menit 78. Noble melakukan tekel keras pada Ings, hingga wasit langsung mengusirnya dari tengah lapangan.

Advertisement

Di masa injury time, West Ham menambah gol. Sakho mengecoh Skrtel sebelum melepaskan sepakan terarah ke gawang Mignolet. Di sisa pertandingan tak ada gol tambahan. West Ham menang 3-0 atas Liverpool. (JIBI/SOLOPOS)

Susunan Pemain:
Liverpool: Mignolet, Clyne, Skrtel, Lovren, Gomez (Ibe 78), Lucas, Can (Moreno 46), Milner, Firmino (Firmino 60), Coutinho, Benteke

West Ham: Randolph, Tomkins, Reid, Ogbonna, Cresswell, Obiang, Kouyate, Lanzini (Oxford 82), Noble, Payet (Jarvis 88), Sakho

Advertisement

Pemain West Ham Mark Noble berebut bola dengan pemain Liverpool Danny Ings. JIBI/Rtr/Eddie Keogh

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif