News
Minggu, 16 Agustus 2015 - 20:57 WIB

TRIGANA AIR HILANG : Pesawat Trigana Air Ditemukan, Diduga Tabrak Gunung Tangok

Redaksi Solopos.com  /  Adib Muttaqin Asfar  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi Pesawat Trigana Air (Istimewa/www.indoflyer.net)

Trigana Air hilang di kawasan terpencil Oksibil, dekat perbatasan Indonesia-Papua Nugini.

Solopos.com, JAKARTA — Pesawat Trigana Air yang hilang kontak dalam penerbangan dari Bandara Sentani menuju Bandara Oksibil, Papua, dikabarkan sudah ditemukan di Kamp 3, Distrik Okbape, Kabupaten Pegunungan Bintang. Namun, belum jelas bagaimana kondisi pesawat, para penumpang dan awak saat ini.
Baca: Ini Daftar Penumpang Trigana Air yang Hilang

Advertisement

Dalam keterangan persnya di Jakarta, Dirjen Perhubungan Udara Kemenhub, Suprasetyo, mengatakan informasi itu berasal dari masyarakat setempat. Saat ini, tim pencari sedang berusaha mencapai daerah tersebut untuk mengobservasi kondisi pesawat.

“Menurut informasi masyarakat, pesawat [Trigana Air yang hilang kontak] di temukan di Gunung Tangok, Distrik Okbape, Kabupaten Pegunungan Bintang. Itu info dari masyarakat. Infonya, pesawat ditemukan setelah menabrak Gunung Tangok di Pegunungan Bintang,” kata Suprasetyo.

Namun Suprasetyo menolak memberikan keterangan lebih jelas tentang kondisi pesawat dan kemungkinan penyebat pesawat hilang kontak. “Penyebabnya masih menunggu. Cuaca belum ada informasi akurat yang bisa diberikan. Itu dari informasi masyarakat, berita sebenarnya akan kita berikan setelah mendapat informasi lebih jelas,” katanya.

Advertisement

Lokasi penemuan tersebut sama dengan lokasi terakhir saat pesawat hilang kontak dan berada di jalur penerbangan dari Bandara Sentani ke Oksibil. “Telah terjadi loss contact pesawat Trigana Air dari Bandara Sentani ke Bandara Oksibil Pk YRN No. IL257 rute Jayapura-Oksibil, take off dari sentani pukul 12.22 local time [WIT], estimate Oksibil 15.04 local time. Pada pukul 14.55 WIT, pesawat kontak terakhir dengan tower oksibil, pukul 15.00 WIT, tower melakukan kontak namun tak ada jawaban.”

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif