Soloraya
Jumat, 14 Agustus 2015 - 21:40 WIB

E-KTP WONOGIRI : Blangko Kosong, Daftar Tunggu Capai 17.000 Orang

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Sejumlah warga mengantre di loket pelayanan Dispendukcapil Wonogiri, Jumat (14/8/2015). Sebagian dari mereka mengantre mendapatkan surat keterangan pengganti e-KTP. (Bayu Jatmiko Adi/JIBI/Solopos)

E-KTP Wonogiri, blangko akan tersedia pada September mendatang.

Solopos.com, WONOGIRI–Warga di Wonogiri harus mencari surat keterangan dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dispendukcapil) untuk melamar pekerjaan. Hal itu disebabkan karena warga belum bisa mendapatkan KTP elektronik (e-KTP).

Advertisement

Persoalan tersebut menimpa warga yang mengurus e-KTP beberapa bulan terakhir ini. Setelah melakukan rekam data, warga tidak bisa langsung mendapatkan KTP yang dibutuhkannya. Sebab saat ini stok blangko e-KTP di Wonogiri kosong. Menurut salah satu warga Ngargosari, Eromoko, Slamet, kondisi tersebut cukup mengganggu.

“Kalau seperti ini, yang jelas memakan waktu banyak. Sudah mengurus e-KTP, sekarang harus mengurus surat keterangan dari dinas. Sebab e-KTP tidak bisa langsung jadi, padahal ini untuk buat SIM, untuk melamar pekerjaan dan sebagainya,” kata dia saat ditemui Solopos.com di halaman Dispendukcapil, Jumat (14/8/2015).

Kondisi tersebut tidak hanya terjadi di Eromoko. Namun di semua wilayah di Wonogiri, termasuk di Selogiri. Menurut petugas operator KTP di Kecamatan Selogiri, Widi Sugiyarto, satu-satunya kendala dalam memberikan pelayanan KTP saat ini adalah tidak tersedianya blangko e-KTP.

Advertisement

“Mulai 15 Mei lalu stok blangko mulai ada pengurangan. Hingga saat ini sudah tidak ada sama sekali. Blangko tersebut pengadaannya langsung oleh pemerintah pusat,” kata dia saat ditemui Solopos.com di kantornya, Jumat.

Sementara itu Kepala Dispendukcapil Wonogiri, Sungkono, mengatakan hingga saat ini daftar tunggu pencetakan e-KTP di Wonogiri sudah mencapai lebih dari 17.000 pemohon. “Penyebabnya karena memang blangko e-KTP belum tersedia. Sudah sekitar tiga bulan terakhir ini kosong,” kata dia saat ditemui di kantornya, Jumat.

Menurutnya, dari hasil rapat koordinasi di provinsi, blangko tersebut akan kembali tersedia pada awal September. Bagi masyarakat yang sudah sangat membutuhkan e-KTP, bisa meminta surat keterangan ke Dispendukcapil.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif