Sport
Kamis, 13 Agustus 2015 - 05:25 WIB

PERSAINGAN TIM : “Bundesliga Tak Akan Mudah Bagi Bayern”

Redaksi Solopos.com  /  Mulyanto Utomo  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Persaingan tim di Bundesliga dinilai Joachim Loew bakal ketat. Bahkan untuk Bayern Munich pun akan sulit.
 
Solopos.com, MUNICH — Bayern Munich mungkin menjadi kandidat terkuat untuk memenangi trofi Bundesliga musim ini. Namun, Pelatih Timnas Jerman, Joachim Loew, merasa persaingan Bundesliga musim inu tak akan berjalan mulus bagi skuat berjuluk Die Roten itu.

Low yakin Bayern akan menghadapi ujian lebih berat untuk merebut mahkota Jerman keempat mereka. Pasukan Josep “Pep” Guardiola itu mengamankan titel Bundesliga musim lalu dengan keunggulan 10 poin atas Wolfsburg yang mengekor di peringkat kedua. Mereka juga menjaga jarak aman 19 poin dan 25 poin di tangga juara dua musim sebelumnya.

Advertisement

Kedatangan Arturo Vidal dan Douglas Costa diprediksi bakal memperkuat Bayern. Akan tetapi, Low yakin mereka tidak akan melenggang mulus musim ini.

“Dengan kedatangan Vidal dan Costa, mereka [Bayern] menjadi lebih fleksibel. Pep Guardiola memiliki skuat dengan kualitas terbaik, tapi itu bukan jaminan mereka akan memenangi gelar juara,” kata Low, seperti dilansir Soccerway, Rabu (12/8/2015).

Low menilai Wolfsburg tetap akan menjadi ancaman terbesar bagi Die Roten musim ini. Skuat besutan Dieter Hecking itu terbukti mampu merepotkan perjuangan Bayern dalam kampanye Bundesliga 2014-2015.

Advertisement

“Perkembangan Wolfsburg sangat impresif. Saya sangat percaya pada Dieter Hecking dan timnya. Wolfsburg selalu menjaga kebersamaan skuat dan menambah pemain top dengan kedatangan Max Kruse,” tutur dia.

Selain Wolfsburg, Bayern juga tidak boleh meremehkan keberadaan tim lain yang pernah menjadi pesaing tangguh mereka di Bundesliga, seperti Borussia Dortmund dan Schalke. Dortmund memang sempat terpuruk, tapi mereka mampu bangkit di paruh kedua musim lalu. Runner up DFB Pokal musim lalu itu juga tengah merombak kekuatan tim di bawah besutan pelatih anyar, Thomas Tuchel.

“Tim lain memiliki potensi untuk membuat perebutan gelar juara semakin imbang, Wolfsburg bukan satu-satunya yang bisa menyulitkan Bayern. Saya suka kerja Thomas Tuchel dan sangat tertarik pada betapa cepatnya dia menerapkan pemikiran di Dortmund. Hal sama ditunjukkan Andre Breitenreiter dan Schalke,” imbuh Low. (Tri Indriawati/JIBI/Solopos)

Advertisement

Pelatih timnas Jerman Joachim Loew menilai persaingan Bundesliga musim ini akan ketat. Ist/dok

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif