Lifestyle
Jumat, 7 Agustus 2015 - 08:35 WIB

TIPS KESEHATAN : Begini Ciri Orang Pandai Sembunyikan Emosi

Redaksi Solopos.com  /  Evi Handayani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi orang pandai menyembunyikan emosi (Kaskus.co.id)

Tips kesehatan kali ini berkaitan dengan kondisi emosi seseorang.

Solopos.com, SOLO — Pernahkah Anda bertemu dengan orang yang sulit Anda tebak emosinya? Tips kesehatan kali ini, Kamis (6/8/2015), mengulas tentang 11 tanda orang yang pandai menyembunyikan emosinya.

Advertisement

Simak 11 tanda orang yang sulit dibaca emosinya berikut, sebagaimana Solopos.com himpun dari Indiatimes, Kamis.

1. Tak Pernah Ucapkan Cinta
Orang yang pandai menyembunyikan emosi yang tengah berkecamuk dalam benaknya ini tidak pernah mengucapkan kata cinta terlebih dahulu kepada orang lain.

Advertisement

1. Tak Pernah Ucapkan Cinta
Orang yang pandai menyembunyikan emosi yang tengah berkecamuk dalam benaknya ini tidak pernah mengucapkan kata cinta terlebih dahulu kepada orang lain.

Sekalipun orang tersebut sedang bersama pasangannya, orang tipe ini tidak akan pernah secara blak-blakan mengatakan perasaan cintanya.

2. Kontrol Diri yang Kuat
Orang yang memiliki kontrol diri kuat tidak akan mudah terbaca emosinya. Sekalipun ia sedang marah, orang jenis ini tidak akan meluapkan kemarahannya di depan banyak orang. Ia sangat kuat menahan perasaannya.

Advertisement

4. Memiliki Rahasia
Apabila Anda bertemu dengan orang yang tampak memiliki banyak rahasia dalam hidupnya, mungkin orang itu termasuk dalam orang yang pandai menyimpan perasaan atau emosinya.

Orang-orang yang tak suka umbar emosi ini cenderung pendiam karena tak terlalu suka menceritakan kehidupannya.

5. Loyal dalam Pekerjaan
Pekerjaan menjadi prioritas utama bagi orang yang tak mudah terbaca emosinya. Hal ini dilatarbelakangi karena mereka tidak suka menyinggung soal-soal pribadi dalam pekerjaan.

Advertisement

6. Tegas
Orang yang tak suka umbar emosi cenderung dipandang sebagai orang tegas dan bukan hal mudah untuk mengubah keputusannya. Orang tersebut juga cenderung dianggap kasar oleh orang lain, tapi ia tidak peduli dengan anggapan lingkungan karena ia tahu apa yang ia lakukan.

7. Tak Mudah Percaya
Orang yang sulit terbaca emosinya sangat sulit untuk percaya dengan orang lain. Hal tersebut bisa dipengaruhi karena pengalaman buruk di masa lalu, seperti pernah dibohongi atau semacamnya.

8. Hubungan “Intim” Bukan Prioritas
Ada jenis orang yang berpandangan hubungan intim bukan sesuatu yang sangat penting. Orang yang emosinya sulit terbaca tidak terlalu bergairah jika berbicara soal hubungan intim. Baginya, topik itu biasa saja.

Advertisement

9. Tak Banyak Bicara
Tak banyak bicara ini tidak hanya terjadi saat di kehidupan nyata. Orang yang tidak emosinya sulit terbaca ini juga irit bicara saat di media sosial. Orang jenis ini tidak umbar status di socmed. Kalaupun menulis di socmed, orang jenis ini hanya menulis teks singkat dan tidak bertele-tele.

10. Suka Kesendirian
Kesendirian menjadi ciri khusus bagi orang-orang yang sulit dibaca emosinya. Bagi orang jenis ini, kesendirian adalah bentuk kemandiriannya dan ia membuktikan ia bisa berdiri sendiri tanpa harus meminta bantuan orang lain. Orang-orang ini memiliki perencanaan yang baik.

11. Kurang Humoris
Kelemahan orang yang tak suka meluapkan emosinya ini adalah kurang humoris. Saat orang jenis ini berhadapan dengan orang yang sedang dirundung kesedihan, orang tersebut merasa bingung karena tidak tahu bagaimana cara menghibur orang lain. Maka tak jarang, orang tersebut akan memilih diam dan membiarkan orang di hadapannya meluapkan kesedihan.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif