Sport
Minggu, 2 Agustus 2015 - 15:35 WIB

MOTOGP 2015 : Inilah Rekor Terbaru yang Dipecahkan Valentino Rossi

Redaksi Solopos.com  /  Haryo Prabancono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Valentino Rossi memprediksi balapan di Assen berlangsung sengit (Reuters/Jason Reed)

MotoGP 2015 memasuki masa jeda musim panas. Valentino Rossi memecahkan rekor yang bertahan selama 29 tahun.

Solopos.com, LESMO — Pembalap Yamaha, Valentino Rossi, membuat menorehkan prestasi baru. Rossi baru saja memecahkan rekor yang sudah bertahan selama 29 tahun di MotoGP 2015.

Advertisement

Sebagaimana diberitakan Motogp.com, Minggu (2/8/2015), Valentino Rossi sukses melewati rekor legenda MotoGP, Angel Nieto, soal selang waktu terpanjang saat naik podium kali pertama dan terakhir. Rossi melakukannya saat berlaga di MotoGP 2015.

Angel Nieto merupakan pembalap MotoGP 1964-1986. Nieto sukses meraih  13 gelar juara dunia di kelas 50 cc dan 125 cc. Angel Nieto kali pertama naik podium saat finis kedua dalam balapan GP Belanda 1967 kelas 50 cc. Pembalap Spanyol itu kali terakhir naik podium saat finis kedua di GP Italia 1986 kelas 125 cc.

Angel Nieto memiliki rentang 18 tahun 328 hari antara podium pertama dan terakhir yang diraih legenda MotoGP itu. Saat membalap di MotoGP 2015, Valentino Rossi sukses memecahkan rekor Nieto  18 tahun 342 hari.

Advertisement

Valentino Rossi kali pertama naik podium saat finis ketiga di GP Austria 1996 kelas 125 cc. Kali terakhir pembalap berusia 36 tahun itu naik podium adalah saat finis ketiga dalam MotoGP 2015 di Jerman, Minggu (12/7/2015) lalu. Berikut ini pembalap-pembalap yang memiliki rekor selang waktu terlama saat naik podium di MotoGP.

No Pembalap Podium Pertama  Podium Terakhir Selang Waktu
1. Valentino Rossi 125 cc/Austria/1996 MotoGP/Jerman/2015 18 tahun 342 hari
2. Angel Nieto 50 cc/Belanda/1967 125 cc/Italia/1986 18 tahun 328 hari
3. Loris Capirossi 125 cc/Italia/1990 MotoGP/Rep.Cheska/2008 18 tahun 90 hari
4. Stefan Doerflinger 50 cc/Yugoslavia/1973 80 cc/Belanda/1989 16 tahun 7 hari
5. Tommy Robb 250 cc/Ulster/1957 125 cc/Isle of Man TT/1973 15 tahun 302 hari

 

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif