Sport
Minggu, 2 Agustus 2015 - 13:20 WIB

LIGA ITALIA 2015/2016 : Ini Target AC Milan di Seri-A

Redaksi Solopos.com  /  Haryo Prabancono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - AC Milan akan menghadapi Fiorentina (Reuters/Giampiero Sposito)

Liga Italia 2015/2016 yang segera dimulai membuat AC Milan menargetkan posisi tiga besar klasemen.

Solopos.com, MILAN — AC Milan ingin kembali berjaya di kompetisi Seri-A  Italia 2015/2016. Menurut pelatih AC Milan, Sinisa Mihajlovic, tim berjuluk Rossoneri itu harus bisa finis di peringkat ketiga akhir musim.

Advertisement

Musim lalu, AC Milan hanya berada di peringkat kesepuluh Seri-A dan gagal lolos ke Eropa. Untuk menghadapi kompetisi Liga Italia 2015/2016, Milan mendatangkan pemain-pemain baru seperti Carlos Bacca, Luiz Adriano, dan Andrea Bertolacci.

Sinisa Mihajlovic puas dengan perkembangan positif AC Milan. Skuat Milan sudah mulai menyatu dan siap menghadapi kompetisi Liga Italia 2015/2016.

“AC Milan mulai menunjukkan grafik menanjak. Saya cukup puas dengan perkembangan AC Milan musim ini,” ujar Sinisa Mihajlovic, seperti dilansir Footballitalia, Minggu (2/8/2015).

Advertisement

Mihajlovic  optimistis skuat AC Milan bisa meraih hasil lebih bagus di Liga Italia 2015/2016. Ia ingin Milan berubah dan memainkan gaya sepak bola menyerang yang tepat.

“Sejauh ini Milan mengalami perkembangan positif. Kami menargetkan posisi tiga besar musim depan. Untuk meraihnya kami harus bekerja keras untuk itu,” tambah Mihajlovic.

Liga Italia 2015/2016 akan dimulai 23 Agustus mendatang. AC Milan akan berhadapan dengan Forentina di pekan pertama. Untuk meraih target tiga besar, Milan harus menang atas Fiorentina.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif