Teknologi
Jumat, 31 Juli 2015 - 02:50 WIB

OS TERBARU : November 2015, Windows 10 untuk Ponsel Meluncur

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - ilustrasi Windows 10 (Cnet.com)

OS terbaru Windows 10 untuk perangkat mobile dikabarkan akan meluncur November 2015 mendatang.

Solopos.com, SOLO – Windows 10 telah resmi dirlis Microsoft. Namun, OS terbaru itu baru bisa dinikmati untuk para pengguna desktop atau PC. Sedangkan pengguna ponsel masih harus menunggu kedatangannya.

Advertisement

Seperti dilansir Phone Arena, Kamis (30/7/2015), informasi kehadiran Windows 10 untuk ponsel pun mulai terungkap. Kabarnya OS terbaru besutan Microsoft itu akan meluncur pada November 2015 mendatang.

Informasi kedatangan Windows 10 untuk perangkat mobile itu dibocorkan oleh salah satu petinggi Microsoft, Anthony Doherty. Doherty sendiri merupakan Windows and Surface Business Group Lead Microsoft di Afrika Selatan. Sehingga banyak yang menyebut bocoran dari Doherty itu hanya berlaku di kawasan Afrika Selatan.

Windows 10 untuk perangkat mobile memang telah ditunggu-tunggu oleh para pengguna Windows Phone. Beberapa fitur menarik di sistem operasi itu dianggap menjadi daya tarik tersendiri.

Advertisement

Sementara itu, Windows 10 untuk desktop telah meluncur di lima negara termasuk Indonesia. Menariknya, OS terbaru itu tersedia gratis untuk para pengguna Windows 7 dan Windows 8 orisinal. Windows 10 tersedia dalam bentuk On the Air (OTA), sehingga pengguna tinggal mengunduhnya.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif