Sport
Rabu, 29 Juli 2015 - 10:25 WIB

UNDIAN KEJUARAAN DUNIA 2015 : Ganda Putra Diprediksi Mulus, Nomor Tunggal Terancam Rival Berat

Redaksi Solopos.com  /  Mulyanto Utomo  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pasangan Mohammad Ahsan/ Hendra Setiawan diperkirakan akan melaju mulus di babak awal. ist/pbsi

Undian Kejuaraan Dunia 2015 telah dilakukan. Ganda putra Indonesia diprediksi mulus, tapi nomor tunggal terancam rival-rival berat.

Solopos.com, JAKARTA— Sejumlah ganda putra Indonesia diprediksi tidak akan menemui rival berat di babak pertama di ajang BWF World Championships 2015. Sebaliknya, tunggal putra putri dan ganda putri dipaksa berjuang keras sejak laga awal.

Advertisement

Hal ini sesuai dengan hasil undian kejuaraan dunia yang berlangsung di Museum Bank Indonesia, Jakarta, Selasa (28/7/2015). Pengundian ini dilakukan oleh PP PBSI, disaksikan Direktur BWF, Poul Erick, dan Ketua Umum KOI Rita Subowo. Kejuaraan dunia bulu tangkis ini akan digelar di Istora Senayan, Jakarta, Senin-Minggu (10-16/8/2015) mendatang.

Dilansir Bwftournament.software, Indonesia selaku tuan rumah boleh bernapas lega lantaran ganda putra terbaik, Mohammad Ahsan/ Hendra Setiawan diperkirakan bisa melenggang manis hingga perempat final. Pasangan nomor tiga dunia ini memeroleh bye di babak pertama. Ahsan/Hendra akan berhadapan dengan nonunggulan di babak kedua.

Ganda putra terbaik Tanah Air ini baru berjumpa lawan pertama di babak ketiga. Keduanya berpeluang menghadapi unggulan ke-14 asal Jepang, Kenta Kazuno/Kazushi Yamada. Jika jalan Ahsan/Hendra mulus, mereka bisa bertemu musuh bebuyutan sekaligus ganda terbaik dunia, asal Korea Selatan, Lee Yong Dae/Yoo Yeon Seong, di semifinal.

Advertisement

Andrei Adistia/Hendra Aprida Gunawan akan berhadapan dengan Mathew Fogarty/Bjorn Seguin di babak pertama. Jika lolos ke babak kedua, mereka kemungkinan bersua dengan unggulan ke-15, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen. Seandainya Andrei/Hendra menang, mereka ditunggu unggulan lima, Fu Haifeng/Zhang Nan.

Unggulan ke-13, Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi berpeluang berhadapan dengan Chai Biao/Hong Wei, di babak ketiga. Sementara Wahyu Nayaka Arya Pankaryanira/Ade Yusuf akan berhadapan dengan Raphael Beck/Andreas Heinz.

Di ganda putri, Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii, diprediksi bisa melangkah mulus sampai perempat final. Lawan berat yang harus mereka taklukkan adalah unggulan ke-14, Shizuka Matsuo/Mami Naito. Di delapan besar mereka diprediksi bertemu unggulan teratas, Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi.

Advertisement

Di tunggal putra, Tommy Sugiarto akan mulai berjuang dengan meladeni Pablo Abian. Jika menang, unggulan ke-15 ini berpeluang langsung berhadapan dengan Chou Tien Chen, di babak ketiga. Di delapan besar Tommy bisa bertemu dengan Kento Momota.

Ujian berat juga mesti dihadapi Dionysius Hayom Rumbaka. Di babak kedua ia ditunggu rival sulit, Son Wan Ho yang merupakan unggulan kesembilan. Di tunggal putri, Linda Wenifanetri sudah menghadapi tantangan besar sejak babak pertama. Ia akan berhadapan dengan pemain Belanda, S. de Visch Eljbergen. Jika Linda menang, ia ditunggu tunggal Jepang, M. Mitani. Linda berpotensi bersua dengan Ratchanok Intanon di babak ketiga.

“Menurut saya hasil undian sudah cukup baik, tak cuma di ganda putra, di ganda campuran juga. Dua nomor ini memang andalan Indonesia untuk meraih gelar juara. Para unggulan kita juga cukup baik jalannya di babak-babak awal,” jelas Kasubid Pelatnas PBSI, Ricky Soebagdja, dilansir badmintonindonesia.org. (Farida Trisnaningtyas/JIBI/Solopos)

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif