News
Rabu, 29 Juli 2015 - 10:45 WIB

KURS RUPIAH : Pagi Ini Rupiah Menguat ke Rp13.439/US$

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi Penukaran Uang (Dok/JIBI/Bisnis)

Kurs rupiah pagi ini menguat ke Rp13.439/US$.

Solopos.com, JAKARTA – Bloomberg Dollar Index mengemukakan saat dibuka hari ini, Rabu (29/7/2015) menguat 26 poin atau 0,19% ke Rp13.439/US$.

Advertisement

Pantauan JIBI/Bisnis, Rabu, Berdasarkan Bloomberg Dollar Index, rupiah melemah 0,01% ke Rp13.465/US$ pada penutupan perdagangan Selasa (28/7/2015).

Rupiah telah melemah lima hari, atau sejak 22 Juli 2015.

Jika dibandingkan posisi pada 21 Juli di Rp13.373/US$, hingga 28 Juli rupiah sudah melemah 92 poin.

Advertisement

Pelemahan ini terjadi menjelang bank sentral AS Federal Reserve mengumumkan keputusan mereka pada Kamis dini hari (30/7/2015), terutama terkait Fed Rate. Sepeti diketahui pada tahun ini Fed berencana menaikkan suku bunga acuannya yang sudah bertahan sejak tahun 2006.

Pukul 08.09 WIB, Bloomberg Dollar Index mengemukakan saat dibuka hari ini, Rabu (29/7/2015) rupiah menguat 26 poin atau 0,19% ke Rp13.439/US$.

Bagaimana pergerakan rupiah selanjutnya? Ikuti lajunya secara live hingga penutupan.

Advertisement

Samuel Sekuritas Indonesia memprediksi tekanan kurs rupiah atas dolar Amerika Serikat pada perdagangan hari ini, Rabu (29/7/2015) berkurang.

“Tekanan pelemahan rupiah berpeluang kembali berkurang hari ini, tetapi volatilitas masih akan tinggi pada rupiah dan aset lain berdenominasi rupiah,” kata Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia Rangga Cipta dalam risetnya yang diterima hari ini, Rabu (29/7/2015).

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif