Otomotif
Selasa, 21 Juli 2015 - 01:10 WIB

TEKNOLOGI TERBARU : Mobil Tanpa Sopir Buatan Google Kembali Kecelakaan

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Self-Driving Car Google (Istimewa)

Teknologi terbaru mobil tanpa sopir milik Google belum sepenuhnya sempurna.

Solopos.com, CALIFORNIA – Mobil canggih Google kembali bermasalah. Mobil tanpa sopir itu kembali mengalami kecelakaan saat melewati persimpangan di Mountain View, California, Amerika Serikat (AS).

Advertisement

Seperti dilaporkan Worldcarfans, Senin (20/7/2015), meski di mobil yang terlibat kecelakaan itu terdapat tiga penumpang, namun mereka tak mengalami luka serius.

“Setelah dilakukan pengecekan singkat dan dibersihkan, tak lama kemudian mobil otonom itu kembali bekerja,” tulis Kepala Proyek Mobil Otonom Google, Chris Urmson.

Dia menyebut mobil otonom yang dites berada di bagian paling depan dari iring-iringan. Mobil itu kemudian diseruduk mobil biasa atau mobil yang tidak berteknologi otonom, akibat kecerobohan pengemudi mobil tersebut.

Advertisement

“Kecelakaan ini bukan karena kesalahan mobil otonom kami. Saat mobil otonom melaju pelan, ditabrak mobil lain di bagian belakang,” sebut Urmson.

Jika ditotal sejak pertama kali diuji, kecelakaan kali ini merupakan yang ke-14 mobil Google mengalami kecelakaan. Proyek pengembangan mobil ini dilakukan sejak 2009 lalu, dan sepanjang pengujian sebelumnya telah mengalami kecelakaan sebanyak 13 kali.

Menurut Google, kecelakaan diakibatkan oleh pengemudi mobil lain atau akibat intervensi manusia di mobil yang berteknologi otonom Google.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif