Otomotif
Minggu, 5 Juli 2015 - 06:45 WIB

PENJUALAN SEPEDA MOTOR : Terganjal Pajak, Harley Davidson Anjlok

Redaksi Solopos.com  /  Rini Yustiningsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Harley Davidson Street 500. (Harleydavidson.com)

Bursa sepeda motor menunjukkan penurunan penjualan bagi Harley Davidson.

Solopos.com, JAKARTA – Penjualan Harley Davidson di bursa sepeda motor Indonesia tidak subur bahkan cenderung anjlok. PT Mabua selaku agen pemegang merek Harley Davison mengaku masih tidak akan berharap banyak pada 2015 ini.

Advertisement

Presiden Direktur PT Mabua, Djonie Rahmat menjelaskan penjualan sepeda motor Harley Davidson di bursa sepeda motor Tanah Air mengalami penurunan sebesar 50 persen. Hal itu sebabkan oleh pajak barang mewah yang membengkak menjadi 125 persen dari harga barang dari yang sebelumnya 75 persen.

“Sejak tahun lalu penjualan Harlety Davidson turun hingga 50 persen akibat kenaikan pajak terbaru serta melemahnya rupiah ,” tutur Djonie seperti dilansir laman Okezone, Sabtu (4/7/2015).

Djonie menambahkan, sepanjang 2014, PT Mabua hanya mampu menjual 496 unit sepeda motor Harley Davidson. Jumlah itu turun 50 persen dari penjualan pada 2013 yang mencapai 980 unit saat pajak barang mewah belum direvisi dan rupiah masih stabil.

Advertisement

Melihat tren penurunan itu, Djoni mengaku tidak berharap banyak pada penjualan 2015. Sejak Januari 2015, PT Mabua tercatat baru menjual 250 unit Harley Davidson atau jika dirata-rata hanya 41 unit setiap bulan. Separuh dari penjualan itu disumbangkan oleh varian Street 500 yang meluncur November 2014 lalu.

Promo Cicilan 0 Persen
Untuk menyiasati penurunan itu, PT Mabua bekerja sama dengan BNI Syariah untuk mempermudah konsumen yang ingin membeli Harley Davidson Street 500. Promo yang meberikan cicilan 0 persen selama enam bulan itu berlaku di seluruh Indonesia mulai 1 Juli-30 Desember 2015.

“Transaksi ini sangat mudah, sama seperti apabila konsumen berbelanja dengan menggunakan kartu kredit. Datang, apabila motor ready stock, bisa langsung bertransaksi,” beber Irvino Erwardly.

Advertisement

Seperti diketahui, sepeda motor Harley Davidson Street 500 merupakan varian entry level termurah yang dijual oleh PT Mabua, yakni seharga Rp219 juta off the road Jakarta. Moge dengan gaya cruiser yang dirakit di India itu menggendong mesin SOHC V-Twin 494 cc bertenaga 35 hp dengan torsi 40 Nm pada putaran mesin 3.500 rpm.

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif