News
Kamis, 2 Juli 2015 - 09:10 WIB

SOLOPOS HARI INI : Kecelakaan Hercules: Penumpang Sipil Tidak Dapat Asuransi

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Halaman Depan Harian Umum Solopos edisi Kamis, 2 Juli 2015

Solopos hari ini menempatkan kecelakaan pesawat Hercules C130 sebagai headline.

Solopos.com, SOLO – Tragedi kecelakaan Hercules C130 di Jalan Jamin Ginting, Medan, Sumatra Utara menjadi headline Harian Umum Solopos hari ini, Kamis (2/7/2015).

Advertisement

Seperti diberitakan Solopos hari ini, Penumpang sipil yang menjadi korban kecelakaan pesawat Hercules C-130 di Medan tidak dapat asuransi. Namun, mereka akan mendapatkan santunan dari pemerintah.

Selain itu ada berita bertajuk TNI Tolak Alutsista Hibah hingga kisah kakak-adik gugur di dua kecelakaan Hercules.

Advertisement

Selain itu ada berita bertajuk TNI Tolak Alutsista Hibah hingga kisah kakak-adik gugur di dua kecelakaan Hercules.

Simak rangkuman berita utama Harian Umum Solopos edisi hari ini, Kamis, 2 Juli 2015;

KECELAKAAN HERCULES: Penumpang Sipil Tidak Dapat Asuransi

Advertisement

Menteri Perhubungan Ignasius Jonan mengatakan asuransi ataupun ganti rugi dari pemerintah untuk korban dan keluarga penumpang Hercules C-130 tidak berlaku karena merupakan pesawat militer.

”Saya kira tidak [ada ganti rugi] kalau dari Kementerian Perhubungan. Sejauh yang saya tahu itu untuk penerbangan komersial. Kalau ini ditangani TNI AU, jadi di luar kewenangan kami,” kata Jonan di Kantor Wakil Presiden Jakarta, Rabu (1/7).

Baca selengkapnya: epaper.solopos.com

Advertisement

(Baca Juga: Hercules Dikomersialkan? JK Tak Tahu, Penumpang Sipil Hercules Tak Dapat Santunan Jasa Raharja, Sipil Naik Hercules, Menhan: Itu Sejak Dulu)

SISTEM PERSENJATAAN: TNI Tolak Alutsista Hibah

TNI ingin memperbarui alat utama sistem persenjataan (alutsista) TNI dengan pengadaan alutsista baru, bukan alutsista dari hibah seperti yang terjadi selama ini.

Advertisement

Hal ini diungkapkan Kepala Staf TNI Angkatan Darat sekaligus calon Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo di Gedung DPR, Rabu (1/7). ”Kami inginkan [alutsista] yang baru,” kata Gatot di Gedung DPR.

Dia menyampaikan hal ini sesuai pernyataan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang mendukung pembelian alutsista baru. Menurut dia, jika itu sudah menjadi keputusan Presiden harus dilaksanakan.

Presiden Jokowi memerintahkan Menteri Pertahanan dan Panglima TNI merombak manajemen alutsista TNI. Presiden meminta sistem pengadaan alutsista diubah.

Jokowi menyatakan pengadaan alutsista tidak hanya membeli senjata, tetapi harus bergeser ke modernisasi sistem persenjataan. Industri pertahanan dalam negeri harus terlibat mulai dari rancang bangun, produksi, operasional, latihan pemeliharaan, hingga pemusnahan alutsita yang sudah tua.

Baca selengkapnya: epaper.solopos.com

(Baca Juga: JK: Alutsista Pasti Diganti, Tak Mungkin Sampai Seabad, Bangkai Hercules Dipotong, Jl. Jamin Ginting Disterilkan, Jokowi Perintahkan Investigasi Penyebab Hercules Jatuh)

TRAGEDI PENERBANGAN: Kakak-Adik Gugur di Dua Kecelakaan Hercules

Keluarga di Sleman, DIY, ini berduka setelah dua anggota keluarga mereka tewas dalam dua kecelakaan Hercules. Simak laporannya di Harian Umum Solopos hari ini.

Baca selengkapnya: epaper.solopos.com

(Baca Juga: April, Kali Terakhir Keluarga Berjumpa Joko Purwanto, Sebelum Kejadian, Sang Ayah Mimpikan Alfian Zulfikar Pulang, Korban Hercules Serda Joko Dikenal Pantang Menyerah, Ini Kisahnya)

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif