News
Rabu, 1 Juli 2015 - 09:30 WIB

PESAWAT HERCULES JATUH : 141 Jenazah Dievakuasi, Ini Sederet Kecelakaan Hercules di Indonesia

Redaksi Solopos.com  /  Evi Handayani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Petugas gabungan berusaha memadamkan api pesawat Hercules yang jatuh di Jl. Jamin Ginting, Medan, Sumatra Utara, Selasa (30/6/2015). (JIBI/Solopos/Antara/Irsan Mulyadi)

Pesawat jatuh di Jl. Jamin Ginting, Medan, Sumatra Utara, menewaskan lebih dari 100 korban.

Solopos.com, MEDAN — Pesawat Hercules C-130 jatuh di permukiman Jl. Jamin Ginting, Medan, Sumatera Utara, Selasa (30/6/2015). Hingga Rabu (1/7/2015) pagi, terdapat 141 korban yang berhasil dievakuasi.

Advertisement

Sebanyak 141 jenazah korban kecelakaan pesawat Hercules C-130 tersebut dibawa ke RS Adam Malik. Jenazah akan segera diidentifikasi untuk diserahkan ke keluarga.

“Ada 141 kantung jenazah yang kami terima di RS Adam Malik,” terang Kepala Bidang Dokkes Polda Sumut, Kombes Setyo, sebagaimana dilansir Detik, Rabu (1/7/2015).

Advertisement

“Ada 141 kantung jenazah yang kami terima di RS Adam Malik,” terang Kepala Bidang Dokkes Polda Sumut, Kombes Setyo, sebagaimana dilansir Detik, Rabu (1/7/2015).

Jenazah dikumpulkan di kamar mayat rumah sakit dibungkus dalam kantung-kantung.

“Nanti hari ini akan diidentifikasi, gabungan dari tim DVI Mabes Polri, Polda Sumut, RS Adam Malik, dan RS Pirngadi,” terang Setyo.

Advertisement

Berikut nama lima jenazah yang telah dikenali oleh keluarganya di RS Adam Malik, Medan, Selasa.

1. P. Setiawan
2. Ramadan / Serda
3. Joko Purwanto / Serda
4. Heri Saputro
5. Arif

Sebelum peristiwa nahas ini, kecelakaan pesawat Hercules C-130 pernah terjadi beberapa kali di Indonesia. Dilaporkan Liputan6, Rabu, Hercules C-130 mulai digunakan di Indonesia pada 1958.

Advertisement

Saat itu Indonesia menerima 10 pesawat Hercules C-130 sebagai penukar tawanan pilot CIA Amerika Serikat. Akibat kasus pelanggaran HAM di Timor Timur, Amerika Serikat menghentikan kerja sama peralatan militer termasuk suku cadang, yang membuat 17 pesawat Hercules milik Indonesia tak bisa terbang.

Kini TNI Angkatan Udara mengoperasikan 28 unit Hercules dari berbagai varian dan menambah 9 lagi pesawat Hercules dari Australia.

Walau dijuluki pesawat paling aman, serangkaian kecelakaan pesawat Hercules terjadi di Indonesia.

Advertisement

Pada 2009 Pesawat Hercules C-130 yang membawa 98 penumpang dan 13 awak pesawat jatuh di Desa Gemplak, Kecamatan Karas, Magetan, Jawa Timur. Pesawat ini menyambar 2 rumah sebelum terempas di sawah dan terbakar. Korban tewas dalam kecelakaan ini mencapai 100 orang.

Pada tahun 2001 sebuah Pesawat Hercules milik TNI Angkatan Udara juga mengalami kecelakaan. Pesawat terbakar saat melakukan pendaratan di Bandar Udara Malikus Saleh, Lhokseumawe Aceh. Sebelum terbakar pesawat menabrak pagar bandara hingga belasan penumpang dan kru pesawat mengalami luka-luka.

Sebelumnya pada1991 Pesawat Hercules juga jatuh di Condet, Jakarta Timur dan memakan korban tewas 135 orang. Pada 1985 Hercules menabrak Gunung Sibayak di Sumatera Utara dan menewaskan 10 orang.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif