Otomotif
Minggu, 21 Juni 2015 - 16:10 WIB

MESIN MOBIL TERBAIK : BMW, Ford dan Ferrari Sabet Gelar Mesin Terbaik Dunia

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - BMW I8. (Motorauthority.com)

Mesin mobil terbaik di dunia disabet oleh BMW, Ferrari dan Ford.

Solopos.com, JAKARTA – Penghargaan bergengsi untuk mesin mobil terbaik di dunia, International Engine of The Year 2015, berhasil disabet oleh BMW, Ford, dan Ferrari.

Advertisement

Dalam ajang penghargaan yang diselenggarakan oleh majalah otomotif asal Italia, Engine Technology itu BMW dinobatkan sebagai juara umum The Best Engine dengan mesin Powertrain Plug-in Hybrid yang tertanam pada BMW I8.

Dilansir laman Motorauthority, Jumat (19/6/2015), mobil asal Jerman itu memiliki jantung pacu berupa mesin Powertrain Plug-in Hybrid 1.500 cc tiga silinder dengan turbocharger. Kekuatan mesin bensin itu kemudian dipadukan dengan motor listrik sehingga dapat menghasilkan tenaga 362 hp.

Dibantu dengan transmisi otomatis enam percepatan, BMW I8 dapat melesat dari posisi diam ke kecepatan 100 km/jam hanya dalam 4,4 detik. Dewan juri yang terdiri dari 65 wartawan otomotif dari 31 negara itu menyebut mesin BMW I8 memiliki kinerja yang andal, ekonomis dan sangat ramah lingkungan.

Advertisement

Berada di urutan kedua adalah Ford yang menyabet gelar Best Engine Under 1.0L dengan mesin Ecoboost 1.000 cc. Sebelumnya, dengan mesin yang sama produsen mobil asal Amerika Serikat itu berhasil menjadi juara umum pada 2012, 2013 dan 2014.

“Mesin 1.0L Ecoboost menjadi terobosan baru untuk mesin berkapasitas kecil. Kami bangga mesin ini tetap menjadi yang terbaik di kelasnya meski semakin banyak kompetitor di sana,” ungkap Joe Bakaj, Wakil Presiden Ford Eropa.

Urutan selanjutnya diisi oleh Ferrari yang diganjar piala Best High Performance Engine berkat mesin V8 naturally-aspirated 4.500 cc yang terpasang pada Ferrari 458 Italia dan 458 Speciale.

Advertisement

Dalam siaran resmi Ferrari Indonesia yang dilansir laman Antara, Sabtu (20/6/2015), mesin ganas itu memiliki tenaga sebesar 605 hp pada putaran mesin 9.000 rpm dan dapat membuat mobil melaju hingga 100 km/jam hanya dalam tiga detik.

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif