Sport
Rabu, 3 Juni 2015 - 05:45 WIB

FRENCH OPEN 2015 : Menangi Duel Lima Set Lawan Nishikori, Tsonga ke Semifinal

Redaksi Solopos.com  /  Mulyanto Utomo  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Petenis Prancis Jo-Wilfried Tsonga melepas kelelahan seusai kalahkan Nishikori. JIBI/Rtr/Jason Cairn

French Open 2015 menjadi turnamen membahagiakan pemain tuan rumah Jo-Wilfried Tsonga. Dia ke semifinal seusai kalahkan Nishikori.

Solopos.com, PARIS — Duel sengit lima set tersaji di Philippe Chatrier ketika unggulan 14 Jo-Wilfried Tsonga dari Prancis berhadapan dengan unggulan lima Kei Nishikori asal Jepang. Tsonga tampil jadi pemenang dengan skor 6-1, 6-4, 4-6, 3-6, dan 6-3.

Advertisement

Dalam pertandingan perempatfinal yang tuntas Rabu (3/6/2015) dinihari WIB, Tsonga sebenarnya memulai dengan impresif. Dalam waktu 33 menit saja, ia mampu merebut set pertama dengan tiga kali mematahkan servis Nishikori.

Di set kedua Tsonga, sebagaimana dilansir detiksport, petenis tuan rumah ini juga melaju dengan cepat dan memimpin 5-2 atas Nishikori. Tetapi kemudian terjadi malapetaka di tribun penonton ketika panel samping dari papan skor besar terjatuh.

“Sebuah lempengan terjatuh ke arah penonton dan tiga orang terluka. Kini areanya sudah diamankan,” jelas pihak penyelenggara seperti dikutip Reuters.

Advertisement

Kejadian itu membuat kehadiran ambulans diperlukan dan permainan pun dihentikan selama sekitar 40 menit. Setelah dilanjutkan, Tsonga memperbesar keunggulan atas Nishikori dengan merebut set kedua.

Akan tetapi, Nishikori lalu bangkit di set ketiga. Setelah berimbang 4-4, Nishikori memantapkan comeback-nya dengan merebut set ketiga untuk memperkecil ketinggalan atas Tsonga.

Di game empat set keempat, Nishikori mencatatkan break untuk memimpin 3-1 atas Tsonga. Hal itu dimaksimalkannya untuk kemudian merebut set ini dan menyamakan kedudukan jadi 2-2.

Advertisement

Pada set penentu Tsonga, yang di Roland Garros juga pernah menembus semifinal pada 2013, akhirnya kembali mendapatkan momentum. Ia pun berhasil menyudahi perlawanan Nishikori dan memastikan tiket ke babak empat besar untuk menghadapi unggulan delapan Stanislas Wawrinka. (JIBI/SOLOPOS)

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif