News
Sabtu, 30 Mei 2015 - 12:45 WIB

SUARA ANEH DARI LANGIT : Disurati Lia Eden, Begini Reaksi Ahok

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). (JIBI/Solopos/Antara)

Suara aneh dari langit ditanggapi Lia Eden dengan mengirim peringatan bahaya gempa bumi di Jakarta.

Solopos.com, JAKARTA – Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahata Purnama akhirnya berkomentar soal surat Lia Eden yang juga ditujukan padanya. Pria yang akrab disapa Ahok ini mengaku takut membaca surat itu.

Advertisement

Seperti diketahui, belum lama ini, dunia dihebohkan dengan bunyi dari langit yang dipercaya sebagai bunyi terompet Sangkakala. Mengetahui hal itu, Lia Eden menyebut kiamat sedang dalam proses. Dia lantas menyurati figur penting nasional dan internasional.

Wanita bernama asli Lia Aminudin ini meramalkan Jakarta akan mendapat musibah gempa di akhir Mei 2015 ini. “Akan ada guncangan hebat melanda Jakarta, karena Tuhan sudah berketetapan membatalkan Surga-Nya di Jakarta,” tulisnya melalui surat seperti dikutip Solopos.com dari Okezone, Kamis (28/5/2015).

Menanggapi hal ini Ahok enggan banyak berkomentar. Dia mengaku memerintahkan asistennya untuk membaca surat itu. Ahok takut menjadi pengikut sekte Eden itu.

Advertisement

“Aku tidak baca, asistenku saja yang baca,” katanya sambil tertawa di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta selatan, Jumat (29/5), seperti dilansir Metrotvnews.com. “Nanti kalau aku baca jadi pengikut kali atau jadi tergoda.”

Menurut Ahok, surat itu berisi peringatan bahwa Jakarta akan digoyang gempa dahsyat pada akhir Mei. “Sudahlah, yang seperti itu jangan diambil pusing. Lia Eden kirim surat ke saya, katanya utusan ruh Kudus. Aduh macam-macam aja, kita tidak usah pikirin ruh Kudus-kudusan lah,” katanya.

Seperti diketahui, Lia Eden juga mengirim surat peringatan kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi), Presiden Amerika Serikat Barack Obama, Direktur NASA, Duta Besar, Polri, KPK dan DPR serta Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin dengan mengirimkan surat melalui berbagai media massa.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif