Sport
Rabu, 27 Mei 2015 - 19:25 WIB

AUSTRALIA OPEN 2015 : Ade/Wahyu Lolos ke Babak Kedua

Redaksi Solopos.com  /  Haryo Prabancono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ade/Wahyu Lolos ke Babak Kedua (Badmintonindonesia)

Australia Open 2015 dimulai. Ganda putra Indonesia, Ade/Wahyu lolos ke babak kedua.

Solopos.com, SYDNEY — Ganda putra Indonesia, Ade Yusuf/Wahyu Nayaka Pankaryanira, lolos ke babak kedua Australian Open 2015. Mereka mengalahkan pasangan Denmark, Mads Conrad-Petersen/Mads Pieler Kolding dengan skor, 22-20 dan 21-19, di Sydney, Rabu (27/5/2015).

Advertisement

Dikutip dari Badmintonindonesia.org, Rabu, menghadapi lawan yang berada di peringkat sembilan dunia di babak pertama turnamen bulu tangkis Australia Open 2015, Ade/Wahyu mengaku banyak tampil sabar di lapangan.

Di set pertama, Ade/Wahyu unggul dengan 5-0, 8-4 dan 11-6 sebelum akhirnya menang 22-20 atas Mads Conrad/Mads Pieler. “Kami bermain lebih sabar. Karena mereka juga enggak gampang mati,” kata Wahyu.

Masuk ke set dua, Ade/Wahyu masih kerap memimpin meski sempat tersusul beberapa poin. Akhirnya dengan mental yang lebih kuat, ganda putra Indonesia ini menang dengan skor 21-19 dan lolos ke babak kedua Australia Open 2015.

Advertisement

Selanjutnya di babak kedua Australia Open 2015, Ade/Wahyu akan menghadapi pasangan Korea, Lee Yong Dae/Yoo Yeon Seong atau Michael Fuchs/Peter Kaesbauer dari Jerman. Lee/Yoo yang tampil sebagai unggulan pertama diperkirakan akan menjadi lawan Ade/Wahyu berikutnya.

Ade/Wahyu sudah dua kali berhadapan dengan Lee/Yoo dan belum pernah memperoleh kemenangan. Terakhir mereka berhadapan di Badminton Asia Champioships 2015, saat itu Ade/Wahyu kalah dua set langsung dengan skor 13-21 dan 13-21.

“Di babak kedua Australia Open 2015, kami masih mau mencoba lagi, jangan gampang mati. Kemarin-kemarin kami banyak main buru-buru pengen matiin lawan. Kami ingin berlaga di sini bisa menang terus menghadapi semua lawan,” kata Ade.

Advertisement

Di turnamen bulu tangkis Australia Open 2015, Indonesia masih memiliki dua wakil di ganda putra. Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan akan melawan pasangan Korea, Ko Sung Hyun/Shin Baek Choel dan Markis Kido/Agripinna Primarahmanto Putera yang akan berhadapan dengan wakil Amerika Serikat, Philip Chew/Sattawat Pongnairat.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif