News
Selasa, 26 Mei 2015 - 10:45 WIB

BURSA SAHAM : Dua Saham Grup Astra Menguat, IHSG Rebound

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG). (Dok/JIBI/Bisnis)

Bursa saham mencatat penguatan IHSG setelah ditutup melemah pada Senin (25/5/2015).

Solopos.com, JAKARTA – Indeks harga saham gabungan (IHSG) rebound pada awal perdagangan Selasa (26/5/2015) dipimpin oleh 2 saham grup Astra.

Advertisement

IHSG hari ini dibuka melemah tipis 0,06% ke level 5.285,07, namun langsung berbalik menguat 0,32% ke level 5.305,55 pada pukul 09.07 WIB.

Dua saham grup Astra memimpin kenaikan IHSG. PT Astra International Tbk (ASII) menguat 0,66%, diikuti oleh PT United Tractors Tbk (UNTR) yang menguat 1,33%.

Di sisi lain, penjualan saham PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI), PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) dan PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) menahan pergerakan IHSG.

Advertisement

Sebanyak 21 saham dari 510 saham yang diperdagangkan di Bursa Efek Indonesia telah bergerak menguat sampai pukul 09.07 WIB, sedangkan 9 saham melemah dan 480 saham stagnan.

Seluruh 9 indeks sektoral BEI yang terdaftar di Bloomberg menguat dengan kenaikan tertajam terjadi pad aindeks sektor agribisnis sebesar 0,74%.

Indeks Bisnis27 hari ini dibuka turun 0,10% ke level 454,32 kemudian rebound dengan kenaikan 0,35% ke level 456,35 pada pukul 09.07 WIB.

Advertisement

Saham-saham pendorong IHSG pada pembukaan:

ASII +0,66%
UNTR +1,33%
SCMA +2,00%
EXCL +1,52%

Saham-saham penghambat IHSG pada pembukaan:

BBRI -1,21%
BBCA -0,70%
UNVR -0,34%
LPPF -1,88%

Sumber: Bloomberg

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif